Brilio.net - Gelaran ajang pencarian bakat X Factor season 3 tampil beda. Daniel Mananta atau akrab disapa VJ Daniel ditunjuk sebagai host tamu, menggantikan Robby Purba yang tak bisa menghadiri babak Gala Live Show 7 X Factor.
Lekat dengan gelar legendaris sebagai host di Indonesian Idol, VJ Daniel membawa aura baru saat tampil di X Factor Indonesia Season 3. Begitu bahagia bisa kembali merasakan sebagai host pencarian bakat, momen ini dijadikan Daniel sebagai ajang reuni.
BACA JUGA :
Tubagus Joddy sopir Vanessa Angel dituntut 7 tahun penjara
"Masih berasa kayak mimpi nge host @xfactoridofficial.. nge-gantiin @robbypurba dan pinjam stage nya dulu.. and reunited with my family again," tutur Daniel Mananta.
Lebih lanjut, yuk simak rangkuman brilio.net dari Instagram @vjdaniel, momen Daniel Mananta jadi host X Factor pada Jumat (18/3)
1. Gala Live Show 7 X Factor Indonesia tampil beda pada malam Senin (14/3).
BACA JUGA :
Sosok MF yang terjerat narkoba ternyata Fauzan Lubis vokalis Sisitipsi
2. Robby Purba yang sedari awal acara dipercaya menjadi host akan digantikan sementara oleh Daniel Mananta.
3. Lekat dengan gelar legendaris sebagai host di Indonesian Idol, VJ Daniel membawa aura baru saat tampil di X Factor Indonesia Season 3.
4. Lama tak tampil sebagai host pencarian bakat sejak mundur dari Indonesian Idol, Daniel pun begitu bahagia.
5. Tampil asyik dengan para peserta di atas panggung, gelaran X Factor Gala Live Show 7 kemarin mengusung tema "The Icon of 90's Generation".
6. Momen ini pun sekaligus dijadikan VJ Daniel sebagai ajang reuni dengan para juri.
7. "What happened in backstage seharusnya stay in backstage.. tapi I love the moments, jadi gw share lah buat kalian," ucap Daniel.
8. Daniel menyebut momen ini sebagai mimpi. Ia dipercaya sebagai host dan bisa berkumpul dengan para juri lain.
9. Terlihat, Daniel Mananta tak bisa menyembunyikan rasa bahagia bisa bertemu dengan BCL, Rossa, Judika, dan Anang Hermansyah.