1. Home
  2. »
  3. Selebritis
12 Oktober 2020 09:42

9 Momen lamaran Irshadi Bagas 'Heart Series', penuh kebahagiaan

Irshadi terbilang jarang mengunggah momen mesranya bersama sang kekasih. Nisa Akmala

Brilio.net - Lama tak muncul di layar kaca, Irshadi Bagas baru saja membawa kabar bahagia. Pemeran Farel dalam sinetron Heart Series tersebut baru saja melangsungkan lama bersama sang kekasih bernama Larasati Ayuningrum.

Acara lamaran tersebut berlangsung penuh kebahagiaan dengan dihadiri keluarga dan sahabat dekat pada Sabtu (10/10). Tak banyak yang tahu bagaimana perjalanan asmara Irshadi Bagas dan kekasih.

BACA JUGA :
10 Momen pengajian Sally Adelia 'Girls Squad', penuh khidmat


Pasalnya, Irshadi terbilang jarang mengunggah momen mesranya bersama sang kekasih. Setelah berakhirnya 'Heart Series', Irshadi seolah menghilang dari dunia hiburan. Kabar lamaran Irshadi Bagas dan Larasati pun disambut bahagia oleh para penggemar.

Diketahui dari unggahannya di Instagramnya, Irshadi Bagas sudah mengunggah momen kebersamaannya bersama sang kekasih sejak 2017. Penasaran kan, seperti apa momen lamaran Irshadi Bagas dan Larasati? Intip sembilan momennya seperti dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Senin (12/10).

1. Di hadapan keluarga dan sahabat, Irshadi Bagas berlutut sambil menyampaikan keinginannya untuk meminang Laras.

BACA JUGA :
10 Momen pernikahan Ovi Dian dan Helmi Rahman, mahar curi perhatian

foto: Instagram/@galeri_ibe

2. Sesuai aturan pemerintah, momen lamaran Bagas dan Laras berlangsung sesuai protokol kesehatan.

foto: Instagram/@galeri_ibe

3. Momen haru sempat mewarnai acara lamaran saat Laras tak kuasa menahan air mata bahagianya.

foto: Instagram/@galeri_ibe

4. Bagas dan Laras tampak serasi dalam balutan busana bernuansa pastel.

foto: Instagram/@galeri_ibe

5. Momen saat Bagas didampingi sang ibu memberikan bingkisan lamaran untuk Laras.

foto: Instagram/@galeri_ibe

6. Kebahagiaan juga turut dirasakan para sahabat yang hadir dalam momen lamaran Bagas dan Laras.

foto: Instagram/@steph.naomi

7. Momen lamaran Bagas dan Laras juga dihadiri para sahabat mereka yang jadi saksi perjalanan cinta keduanya.

foto: Instagram/@galeri_ibe

8. Di usianya ke-25 tahun, Irshadi Bagas siap melangkah ke jenjang kehidupan baru bersama Laras.

foto: Instagram/@heartseries.2007

9. Selamat Irshadi Bagas dan Larasati Ayuningrum. Semoga lancar sampai hari H.

foto: Instagram/@galeri_ibe


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags