1. Home
  2. »
  3. Selebritis
7 Maret 2022 08:21

9 Momen pengajian 4 bulanan kehamilan Winona Willy, berjalan khidmat

Suasana terlihat khusyuk ketika terlantun doa-doa untuk Winona dan calon buah hati di kandungan. Ferra Listianti

Brilio.net - Keinginan pasangan Winona Willy dan Galih Baghaskara untuk menimang buah hati akan segera terwujud. Seakan kompak menyusul sang kakak, Nikita Willy, pada 6 Februari lalu Winona Willy mengumumkan kehamilan pertamanya ke publik.

Kini, usia kandungan Winona telah memasuki 4 bulan. Sebagai bentuk rasa syukur atas kehamilannya, Winona dan sang suami pun menggelar acara tasyakuran dan pengajian yang berlangsung di kediamannya.

BACA JUGA :
Jelang lahiran, intip 9 momen Siti Badriah lakukan prenatal yoga


Momen pengajian 4 bulan kehamilan ini dihadiri keluarga dan kerabat terdekat. Suasana terlihat khusyuk ketika terlantun doa-doa untuk Winona dan calon buah hati di kandungan. Sayangnya, dalam momen tersebut Nikita Willy tak ikut serta karena tengah berada di Amerika Serikat.

Lebih lanjut, yuk simak rangkuman brilio.net dari berbagai sumber, Senin (7/3), momen pengajian 4 bulanan kehamilan Winona Willy.

1. Berbeda dengan Nikita Willy yang memilih adat Lampung, pada momen pengajian adiknya, Winona terlihat sederhana dengan dekorasi nuansa ungu.

BACA JUGA :
Cerita Nikita Willy tinggal di AS, akan lahiran di RS langganan seleb

foto: Instagram/@cupezious

2. Terlihat bunga-bunga berbagai warna menghiasi ruangan.

foto: Instagram/@withnaradecor

3. Pada momen ini, Winona tampil cantik dengan dress hijau dipadukan veil nuansa senada. Potretnya pun tampak serasi dengan Galih yang kenakan kemeja nuansa hijau dan kuning kunyit.

foto: Instagram/@nonawilly16

4. Digelar di rumah, pengajian 4 bulanan ini hanya mengundang keluarga dan kerabat dekat.

foto: Instagram/@rinadianatri

5. Suasana terlihat khusyuk ketika terlantun doa-doa untuk Winona dan calon buah hati di kandungan.

foto: Instagram/@rinadianatri

6. Hingga suasana berubah menjadi haru, ketika Winona Willy meminta doa restu kepada kedua orang tuanya untuk kelancaran persalinan.

foto: Instagram/@rinadianatri

7. Sayangnya, dalam momen ini Nikita Willy dan Indra Priawan tak bisa hadir karena tengah berada di Amerika Serikat.

foto: Instagram/@nonawilly16

8. Tak berbeda jauh dengan keluarga Winona, keluarga Galih pun terlihat kompak kenakan outfit nuansa putih.

foto: Instagram/@nonawilly16

9. Memasuki usia kandungan 4 bulan, baby bump Winona Willy semakin terlihat besar.

foto: Instagram/@nonawilly16

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags