1. Home
  2. »
  3. Selebritis
12 Agustus 2021 10:19

9 Potret rumah makan Lesty Kejora, selalu ramai pengunjung

Rumah makan miliknya khas dengan bangunan bilik bambu dan menyajikan berbagai menu rumahan. Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Lesty Kejora dikenal sebagai salah satu penyanyi dangdut ternama di Tanah Air. Sejak memenangkan kontes Dangdut Academy, rasanya hampir setiap hari wajahnya selalu menghiasi layar televisi.

Tak cuma sukses di dunia tarik suara, calon istri dari Rizky Billar itu juga getol dalam berbisnis. Diketahui, bisnis yang belakangan ini dikelolanya bersama keluarga yakni bisnis kuliner.

BACA JUGA :
9 Momen Lesty Kejora borong jajanan SD, langganan belasan tahun


Rumah makan tersebut bernama Sangkan Hurip. Di tengah-tengah kesibukannya bekerja, Lesty tetap menyempatkan diri untuk memantau rumah makannya itu. Tentunya, restoran ini selalu ramai akan pengunjung.

Berikut ini brilio.net rangkum dari kanal YouTube LESTI CHANNEL, potret rumah makan milik Lesty Kejora, Kamis (12/8).

1. Inilah penampakan bagian depan rumah makan milik Lesty 'Sangkan Hurip'.

BACA JUGA :
7 Momen Rizky Billar beri kejutan ultah Lesty Kejora, kado mobil mewah

2. Tempat ini khas dengan bangunan bilik bambu.

3. Beberapa waktu lalu, Lesty turun tangan langsung untuk membantu melayani penjualan.

4. Ia tampak asyik menggoreng di dapur. Sudah telaten banget, nih.

5. Rumah makan ini menyajikan berbagai menu rumahan. Seperti tahu, ayam, ikan goreng, dan masih banyak lagi.

6. Sajian makanan tentu terasa kurang lengkap tanpa sensasi pedas. Terlihat ada satu wadah khusus untuk sambal.

7. Makanan yang sudah digoreng siap untuk diantarkan. Piringnya menggunakan anyaman bambu.

8. Momen seru Lesty mengantarkan makanan. Sampai deg-degan!

9. Biar makin profesional, nggak ketinggalan memakai celemek khas Sangkan Hurip.



SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags