1. Home
  2. »
  3. Selebritis
15 Maret 2022 21:42

9 Potret terbaru Song Ji-hyo dengan rambut pendek, gayanya bak ABG

Meski menuai protes dari penggemar, Song Ji-hyo merasa lebih percaya diri dengan perubahan pada dirinya. Syeny Wulandari

Brilio.net - Beberapa waktu belakangan, Song Ji-hyo tampil beda dengan rambut pendek. Aktris kelahiran 15 Agustus 1981 tersebut belum pernah tampil dengan rambut cepak seperti saat ini.

Selama 19 tahun berkarier sebagai aktris, Song Ji-hyo selalu memakai gaya rambut panjang dan sederhana, yang menjadi ciri khasnya. Keputusannya memotong rambut panjangnya tersebut tentu membuat para penggemar terkejut. Bahkan gaya rambut cepak anggota Running Man ini sempat menjadi kontroversi, karena memamerkan standar kecantikan yang berbeda dari wanita sebelumnya.

BACA JUGA :
12 Potret transformasi Lee Kwang-soo di Running Man, gayanya kocak


Namun, tak bisa dipungkiri bahwa penampilan terbaru Song Ji-hyo ini jadi lebih menarik. Dengan rambut pendeknya, Song Ji-hyo juga terlihat semakin segar dan memesona.

Penasaran seperti apa? Yuk, intip potretnya seperti dilansir brilio.net dari Instagram @my_songjihyo, Selasa (15/3).

1. Song Ji-hyo berhasil membuat heboh penggemar setelah membagikan potret rambutnya dipotong sangat pendek.

BACA JUGA :
10 Foto si cantik Jeon So-min, artis yang jadi member baru Running Man

2. Ia juga menggoda para penggemarnya dengan membagikan potret selfie sembari berpose imut dengan menutupi wajah sehingga kedua matanya terlihat dari sela-sela jari.

3. Gaya rambut pendek Song Ji-hyo ini mendapat respons yang beragam, termasuk dari rekan-rekannya di acara Running Man. Mereka seolah tak percaya dengan penampilan terbaru Song Ji-hyo.

4. Meski menuai banyak protes dari penggemar, tampaknya Song Ji-hyo justru merasa lebih percaya diri dengan perubahan pada dirinya.

5. Seiring dengan berjalannya waktu, penampilannya dengan rambut pendek tak lagi menuai kontroversi.

6. Bintang drama Princess Hours ini menarik perhatian dengan kecantikannya yang elegan.

7. Penggemar tak hanya memuji feed Song Ji-hyo yang kian Instagramable, namun juga gaya outfit-nya yang bak anak muda. Bintang film A Frozen Flower ini menunjukkan OOTD kece berupa perpaduan crop top putih, mantel panjang cokelat serta celana jeans.

8. Song Ji-hyo kini juga tak sungkan bergaya swag lho. Perpaduan outfit yang ia kenakan sangat catchy dan serasi.

9. Aktris yang kini genap berusia 40 tahun justru dinilai makin terlihat fresh dan awet muda.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags