1. Home
  2. »
  3. Selebritis
19 November 2020 16:40

9 Potret Vina Ferina 'Preman Pensiun' pakai makeup, manglingi

Saat berperan sebagai Ceu Esih, Vina Ferina kerap tampil sederhana dengan busana simpel dan paras natural nyaris tanpa makeup. Nisa Akmala

Brilio.net - Berperan sebagai Ceu Esih dalam Preman Pensiun, membuat nama Vina Ferina semakin dikenal publik. Perannya sebagai istri Kang Mus tersebut bahkan begitu melekat dalam dirinya.

Saat berperan sebagai Ceu Esih, Vina Ferina kerap tampil sederhana dengan busana simpel dan paras natural nyaris tanpa makeup. Rupanya, dalam keseharian Vina juga tak berbeda jauh dengan perannya.

BACA JUGA :
10 Momen Vina Ferina 'Preman Pensiun' cek kehamilan, penuh syukur


Seleb yang tengah menanti kehadiran anak kedua ini kerap tampil santai dengan gaya simpel. Ia bahkan juga nggak segan membagikan parasnya tanpa makeup.

Lantaran biasa natural, nggak salah kalau penampilannya saat pakai makeup jadi sorotan. Banyak yang menyebut kalau Vina Ferina terlihat berbeda saat pakai makeup.

Nggak percaya? Intip sembilan potretnya seperti dilansir brilio.net dari akun Instagram @vinaferina, Kamis (19/11).

BACA JUGA :
10 Potret kompak Kinanti 'Preman Pensiun' dan Siti Nurhaliza

1. Menghadiri sebuah acara, Vina sukses bikin pangling lewat penampilannya dengan makeup tebal.


Instagram/@vinaferina



2. Meski terlihat manglingi, namun berbagai pujian ditinggalkan warganet untuk penampilannya ini.


Instagram/@vinaferina



3. Vina sendiri hanya mengenakan makeup saat menghadiri acara.


Instagram/@vinaferina



4. Penampilannya dengan kebaya hitam ini terlihat begitu memesona.


Instagram/@vinaferina



5. Mengenakan kebaya hitam dengan bawahan batik pendek dan makeup tebal, penampilan Vina saat gala premiere filmnya mendulang banyak pujian.


Instagram/@vinaferina



6. Saat kondangan, Vina juga tampak memesona dengan polesan makeup tipis.


Instagram/@vinaferina



7. Pemotretan bareng pemain Preman Pensiun lainnya, Vina mengenakan makeup tipis yang membuat pesonanya terpancar.


Instagram/@vinaferina



8. Pemotretan maternity saat kehamilan kedua, penampilannya dengan hijab mencuri perhatian.


Instagram/@vinaferina



9. Di pemotretan ini, Vina yang mengenakan makeup bergaya soft memancarkan aura khas ibu hamil.


Instagram/@vinaferina

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags