1. Home
  2. »
  3. Selebritis
3 Maret 2021 20:43

Anak kembarnya sempat positif Covid-19, Syahnaz ungkap kesedihannya

"Pas tahu mereka positif ya ampun kayak dunia runtuh dan nangis banget. Duh rasanya tuh udah panik banget," ungkapnya. Nisa Akmala

Brilio.net - Syahnaz membawa kabar terkini mengenai kondisi keluarganya. Melalui sebuah video yang diunggah di channel YouTube pribadinya, adik kandung Raffi Ahmad ini menceritakan jika ia dan anak kembarnya, Zayn dan Zunaira sempat dinyatakan positif Covid-19.

Selain mereka bertiga, sang ibu, Amy Qanita juga terpapar Covid-19. Kejadian tersebut sebenarnya sudah terjadi beberapa bulan lalu sebelum sang anak kembar berusia satu tahun. Namun Syahnaz mengaku baru sempat untuk membagikan pengalamannya dalam menghadapi Covid-19.

BACA JUGA :
10 Momen Syahnaz Sadiqah rayakan ultah anak kembarnya ke-1, meriah


foto: Instagram/@syahnazs

BACA JUGA :
9 Momen Syahnaz Sadiqah kembali syuting setelah melahirkan

Bersama sang suami, Jeje Govinda, Syahnaz menceritakan bagaimana awalnya ia bisa mengetahui jika dirinya terkena Covid-19. Saat itu, Syahnaz melakukan swab bersama keluarga untuk kebutuhan syuting. Hasil swab yang belum keluar membuat Syahnaz tetap menuju ke lokasi syuting.

"Tiba tiba pas nyampe lokasi syuting engga boleh masuk tapi engga dibilangin kenapa. Tiba-tiba aku ditelepon lah sama manajernya Jeje, dibilangin ada yang positif (covid)," kata Syahnaz seperti dikutip brilio.net dari channel YouTube Jeje & Nanas Channel, Rabu (3/3).

Ketika manajer Jeje memberi tahu jika yang positif adalah dirinya, Syahnaz mengaku bingung. Pasalnya, saat itu ia tengah berkumpul bersama sang mama dan kakaknya di rumah Andara.

"Aku tiba-tiba kayak feeling gitu, 'Aku ya mbak? Iya kamu'. Rasanya kayak langsung bingung, aku harus ngapain karena aku di dalem kamar. disitu ada mamah, ada teteh aku lagi ngumpul," tambah Syahnaz.

Setelah dinyatakan positif Covid-19, Syahnaz langsung mengambil langkah untuk melakukan isolasi mandiri di rumah Raffi Ahmad di kawasan Lebak Bulus. Tak sendirian, di rumah tersebut Syahnaz menjalani isolasi mandiri bersama Amy Qanita, salah satu baby sitter Zayn dan Zunaira, serta beberapa keponakannya.

foto: YouTube/Jeje dan Nanas Channel

Selama menjalani isolasi mandiri dengan pantauan dokter, Syahnaz mengaku fokusnya tertuju pada sang anak kembarnya. Meski Zayn dan Zunaira sempat dinyatakan negatif, namun beberapa hari kemudian sang anak kembar justru mengalami panas dan pilek.

Mendapat kabar dari dari sang suami, Syahnaz mengambil tindakan untuk melakukan swab terhadap anak kembarnya. Hasil yang menunjukkan jika sang anak kembarnya positif membuat Syahnaz merasa bingung. Pasalnya, selama ini Zayn dan Zunaira banyak menghabiskan waktu di rumah.

"Hari keenam isolasi, tiba-tiba Jeje ngabarin, kok Zayn panas ya, Zunaira pilek. Itu aku inget banget lagi nonton Korea. Itu rasanya jedang. Itu belum tau tuh kalo Zayn, Zunaira positif. Mereka engga ke mana-mana, di rumah aja, terus nggak ketemu orang lain. Di rumah juga nggak ada yang pilek, nggak ada yang demam, itu mau ketularan dari siapa. Akhirnya manggil orang untuk swab Zayn, Zunaira di rumah dan ternyata benarlah hasilnya mereka berdua positif," jelasnya.

Tak hanya bingung, Syahnaz juga sedih melihat sang anak kembar harus terpapar virus. Ia mengaku langsung menangis ketika mengetahui kabar tersebut. Apalagi saat itu, ia sedang melakukan isolasi mandiri. Zayn dan Zunaira kemudian langsung dibawa ke rumah Lebak Bulus untuk melakukan isolasi mandiri bersama.

foto: YouTube/Jeje & Nanas Channel

"Denger kabar Zayn, Zunaira positif aku langsung kayak drop. Nggak mungkin dong aku bisa tenang aja setelah tahu Zayn, Zunaira positif. Pas tahu mereka positif ya ampun kayak dunia runtuh dan nangis banget. Duh rasanya tuh udah panik banget, aku nangis, dia (Jeje) juga nangis. Ya udah akhirnya Zayn Zunaira ikut isolasi mandiri," ucap Syahnaz.

Sempat merasa panik, namun Syahnaz mendapat ketenangan dari dokternya bahwa gejala yang ditunjukkan sang kembar masih dalam golongan ringan. Apalagi sang dokter juga menyebut jika penyembuhan Covid-19 pada anak lebih cepat dibanding orang dewasa.

Zayn dan Zunaira pun begitu ceria selama melakukan isolasi sehingga akhirnya dinyatakan negatif dalam satu minggu.

"Terus aku telepon dokter. terus dikasih tahu 'tenang aja kalau anak tuh lebih cepet untuk penyembuhannya, pembuatan antibodinya lebih cepet. Dikasih lah resep vitamin, makan yang banyak, kaau sakit obat paracetamol dan flunya itu. Akhirnya seminggu kemudian Zayn Zunaira di swab lagi hasilnya negatif," katanya.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags