Brilio.net - Pernikahan Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad masih terus jadi perbincangan publik. Tak lain karena Salsha, sapaannya, disebut merebut Ibrahim Risyad dari mantan tunangannya, Dewi Paramitha atau Mici. Bahkan, karena isu rebut pasangan itu publik pun menyebut Salsha sebagai 'Syahrini kedua'.
Sebutan itu ramai di kolom komentar akun gosip dan fanbase Salshabilla Adriani. Hal itu pun sampai di telinga ibunda Salsha, Helen Oktavia. Seolah menepis kabar miring yang disematkan untuk sang anak, Helen pun memberikan pesan menohok lewat unggahan terbarunya di laman Instagram.
BACA JUGA :
9 Fakta Dewi Paramita mantan tunangan Ibrahim Risyad suami Salshabilla Adriani, pacaran sampai 7 tahun
Unggah momen Salsha dan Ibrahim saat lamaran di hotel Gran Mahakam, Jakarta Selatan, Helen Oktavia menegaskan jika pernikahan putrinya dengan Ibrahim sah secara hukum dan agama. Mengingat, keduanya telah mendapat restu dari kedua belah pihak keluarga.
foto: Instagram/@helenokt72
BACA JUGA :
8 Detail makeup Salshabilla Adriani dari akad hingga resepsi, tampil cantik dengan polesan makeup glam
"Nah ini namanya di LAMAR dan PERTUNANGAN dapat restu dan doa yang terbaik dari orang tua ke dua belah pihak.masih belum paham juga?," papar Helen, dilansir brilio.net Jumat (12/7).
Helen juga menegaskan bahwa pertemuan Salsha dan Ibrahim hingga berujung pernikahan adalah kehendak Tuhan. "Tuhan sudah mengatur Jodoh mu apapun cara itu cara Allah mempertemukan kamu dengan pasanganmu," ujarnya lebih lanjut.
Di unggahan selanjutnya, Helen memberikan doa terbaik untuk kelancaran rumah tangga Salshabilla dan Ibrahim. Ia juga memohon doa dan dukungan dari semua pihak, berharap agar publik tidak lagi menyebarkan komentar negatif dan menghormati keputusan putrinya.
foto: Instagram/@salshabillaadr
"Bismillah semoga selalu dalam LindunganNya," terangnya.
Sebelumnya, Salsha menjelaskan alasannya tak mengumumkan lamaran dan persiapan pernikahan yang sudah ia lakukan sejak tahun lalu. Tak lain karena ia tak ingin ada orang berniat buruk yang bisa mengganggu rencana pernikahannya dengan Ibrahim.
"Persiapannya memakan waktu satu tahun. Ini untuk menghindari niat buruk dari orang lain. Selain itu, lamaran belum tentu menjamin jodoh. Manusia hanya bisa merencanakan, jadi untuk menjaga nama baik kedua belah pihak, kami baru akan memposting setelah semuanya sah," ujar Salsha saat tampil di sesi bincang-bincang di sela acara Indonesian Television Awards 2024.