1. Home
  2. »
  3. Selebritis
28 Januari 2024 16:00

April Jasmine istri Ustaz Solmed sebutkan prinsip dirinya, tegaskan harus hidup kaya raya

April Jasmine tampak menggebu-gebu memberikan motivasi kepada para sejumlah jamaah. Syeny Wulandari
Dalam kesempatan itu, April mengatakan tentang prinsip hidupnya sebagai seorang muslim harus kaya raya.

Tak hanya sekedar melihat rumah baru sang ustaz, tapi jamaah tersebut juga mendapatkan motivasi bisnis dari April Jasmine. Dalam kesempatan itu, April mengatakan tentang prinsip hidupnya sebagai seorang muslim harus kaya raya.

"Menurut saya, goals-nya saya adalah Muslim tuh harus kaya raya," kata April Jasmine dikutip brilio.net dari akun TikTok @sitimulyawati_sr12, Minggu (28/1).

BACA JUGA :
Punya rumah seharga Rp 30 M, intip 9 potret dapur kotor Dewi Perssik yang mewah tapi penuh barang


Dari unggahan yang beredar, April Jasmine tampak menggebu-gebu memberikan motivasi kepada para sejumlah jamaah. Diduga saking bersemangat, wanita 38 tahun tersebut meninggikan suaranya hingga membanting air mineral dalam kemasan botol yang dipegangnya.

foto: TikTok/@sitimulyawati_sr12

BACA JUGA :
Punya hunian nuansa tradisional, intip 11 potret halaman rumah Anjasmara asri bak di resort

Harapan itu berawal dari keresahan April Jasmine melihat banyaknya orang-orang yang meminta sumbangan untuk berbagai keperluan. Menurutnya, apabila muslim kaya raya maka tidak akan ada lagi saudara seiman yang meminta sumbangan untuk pembangunan masjid. Selain itu, juga tidak akan ada saudara muslim yang sampai kesulitan makan.

"Kenapa harus kaya raya? Pasti ini nggak ada lagi yang minta sumbangan di pinggir jalan untuk bangun masjid, nggak ada lagi saudara-saudara kita yang minta 'berasnya nggak ada, sembako nggak ada'," ungkap April Jasmine.

foto: TikTok/@sitimulyawati_sr12

Prinsip inilah yang mendorong April Jasmine mengajak jamaah untuk ikut terlibat dalam bisnis sang suami. Ia meyakini bahwa jika para ibu-ibu tersebut sukses pastinya akan menciptakan generasi yang hebat pula.

"Saya ingin ibu-ibu semua bergerak menjadi wanita hebat. Karena setiap wanita yang hebat pasti punya anak nanti yang hebat juga. Pasti mindset-nya sudah terbuka dan bisa menghasilkan penerus negara yang baik," terangnya.

Pernyataan April Jasmine terkait prinsip jadi muslim kaya raya mengundang pro kontra dari warganet. Namun, tak sedikit pula yang tampak salah fokus dengan hidangan yang disajikan April Jasmine untuk para tamu yang hanya mendapat air mineral.

"haduh duh... omongan ny meng gebu2 serasa dada mo mbeldhak saking bangga ny dgn.. kaya ny," komentar @miaharoen

"terus kalo semua muslim kaya raya kita mau bersedekah kemana," tanya @lia_0ktaviani

"semua org pasti pingin kaya,,siapa yang mau hidup miskin," pungkas @bitha.p

"kok gak banyak makanan yg disajikan. seperti tasyi kl ada tamu, hidangannya banyak," singgung @tinet_visya

"kaya raya mnumnya ttp air putih biar ttp sehaaatt yaaaa," sahut @piwiharieutama

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags