Brilio.net - Bagi para pecinta stand up comedy, tentu tak asing dengan sosok Arafah Rianti. Gadis belia ini merupakan salah satu kontestan Stand Up Comedy Academy (SUCA) 2 yang tayang di salah satu televisi swasta.
Punya gaya bicara yang polos, ditambah paras yang imut dengan hijab yang dikenakannya, bikin Arafah selalu mudah diingat bagi para pecinta stand up comedy.
BACA JUGA :
Baju Aurel Hermansyah di video klip terbarunya ini tuai komentar pedas
Setelah terbilang cukup sukses di stand up comedy, gadis kelahiran Depok, Jawa Barat ini rupanya ingin mengembangkan karirnya di luar dunia komika. Arafah berkesempatan untuk bermain untuk sebuah film layar lebar. Wow!
Adalah Ernest Prakasa, yang kemudian mengajak Arafah untuk ikut ambil bagian dalam film garapannya yang berjudul 'Cek Toko Sebelah'. Bahkan saking percayanya Ernest terhadap talenta yang dimiliki Arafah, ia sampai mendapat keistimewaan langsung tanpa harus casting.
Wah, wah, lalu seperti apa peran Arafah di film tersebut? Arafah yang menjadi juara dua di ajang Stand Up Comedy Academy season 2 itu nantinya akan memerankan seorang pedagang di film tersebut.
BACA JUGA :
Hotman Paris tantang debat Mario Teguh, taruhan honor selama 5 tahun
Film Cek Toko Sebelah sendiri menceritakan tentang kehidupan Erwin (Ernest) yang ditugaskan mengelola toko kelontong milik ayahnya, Koh Afuk (Kinwah Chew). Namun kakak Erwin, Yohan merasa keberatan. Dari sinilah konflik antara kakak beradik ini terjadi.
Arafah nantinya akan beradu akting dengan aktor dan aktris kondang yang sudah malang melintang di dunia perfilman, seperti Dion Wiyoko, Adinia Wirasti, Tora Sudiro dan aktor asal Malaysia, Chew Kin Wah.
Wah, keren ya! Semoga filmnya segera rilis dan laris manis. Sukses selalu ya, Arafah!