Brilio.net - Lama tak muncul di layar kaca dan jarang mengunggah aktivitasnya di media sosial, Ariel Tatum baru-baru ini memberikan kejutan bagi para penggemarnya. Sabtu (19/1) lalu, Ariel Tatum merilis sebuah single terbaru berjudul Sampai Mati.
Lagu baru tersebut dipamerkan Ariel Tatum melalui Instagram pribadinya. Tak hanya memamerkan suara merdunya, Ariel Tatum juga mengunggah video klip untuk lagu Sampai Mati. Dalam video klip tersebut, seleb berusia 22 tahun tersebut tampil dengan gaun berwarna cokelat yang elegan abis.
BACA JUGA :
Biasa tampil cetar, begini 6 raut wajah Ariel Tatum jika tanpa makeup
Bernyanyi diiringi dengan alat-alat musik seperti piano, selo dan beberapa biola, kesan elegan pun begitu terasa dalam video klip musik milik Ariel Tatum. Muncul dengan kejutan, karya terbaru Ariel Tatum pun mendapat sambutan hangat dari para penggemarnya.
View this post on InstagramA post shared by Ariel Tatum (@arieltatum) on
BACA JUGA :
Ryuji umumkan di IG pasangan baru, komentar Ariel Tatum mengejutkan
Meskipun banyak para pengguna media sosial yang dibuat antusias dan jatuh cinta dengan karya terbaru serta penampilan Ariel Tatum dalam video klip tersebut. Namun, tak sedikit pula warganet yang justru menyoroti penampilan Ariel Tatum.
Ya, dari ribuan komentar yang memuji lagu dan penampilan Ariel Tatum yang terlihat makin cantik, ada beberapa warganet yang justru menyoroti bentuk badan Ariel Tatum yang dinilai sedikit gemuk.
foto: Instagram/@arieltatum
Tak tinggal diam, melihat banyaknya komentar body shaming yang ia terima, Ariel Tatum pun mengungkapkan ungkapan mirisnya terhadap warganet yang kerap melontarkan komentar body shaming bagi para pekerja di industri hiburan.
foto: Instagram/@arieltatum
"Bertahun-tahun kerja di industri hiburan, sedih sekali karena masih banyak banget yang suka body shaming. Bukan sedih karena kalian suka katain gw gemuk, melainkan karena kurangnya edukasi self-love and acceptance yang kalian dapat," tulis Ariel Tatum seperti dikutip brilio.net, Rabu (23/1).
Tak hanya itu, di tulisannya yang lain, seleb yang sudah mengawali kariernya sejak kecil tersebut juga menegaskan bahwa banyak orang yang membuat keputusan dihidupnya untuk kebahagiaan diri sendiri bukan untuk orang lain.
foto: Instagram/@arieltatum
"Ketahuilah bahwa banyak orang yang buat keputusan dihidupnya untuk kebahagiaan dirinya sendiri. Bukan untuk membahagiakan kalian semua. Jadi tolong hargai apapun keputusan mereka," ungkap Ariel.
Ariel juga menambahkan bahwa ketika seseorang menjatuhkan orang lain, maka hal tersebut menunjukkan rasa iri terhadap orang tersebut. Sebaliknya, jika seseorang bisa menghargai diri sendiri, maka dia juga akan bisa menghargai orang lain.
"Dan Ketahuilah pula bahwa ketika lo menjatuhkan seseorang, itu hanya menunjukkan bahwa lo di bawah mereka. Dan lo sirik tapi mungkin ga sadar. Karena ketika lo sudah bisa menghargai dan menerima diri lo sendiri dengan segala kelebihan dan kekurangan lo, lo pasti bisa lebih menghargai orang lain," lanjut Ariel.
Di akhir tulisannya di Instagram Stories, Ariel Tatum mengunggah pasal 27 ayat 3 UU ITE yang melarang setiap orang membuat konten bermuatan menghina dan mencemarkan orang lain. Meskipun dibuat geram, namun Ariel Tatum mengaku tak akan melaporkan warganet yang melontarkan komentar body shaming untuknya.
foto: Instagram/@arieltatum
"Dan untuk yang kalo ngomong masih suka ngasal di media sosial, pada ga tau bahwa sudah ada undang-undang nya ya dari tahun 2008? Apa sudah tau dan ga takut masuk penjara atau denda 1 miliar? Ya kalo gw sih gak akan laporin kalian satu-satu kebetulan ga ada waktu dan kalo ada pun mager HAHA," pungkas Ariel Tatum.