Brilio.net - Gejala sakit pada anak tentu meresahkan orangtua. Keresahan yang tersebut juga dirasakan Ashanty. Istri Anang Hermansyah tengah bingung lantaran kedua anaknya Arsy Addara Musicia Nurhermansyah dan Arsyana Akbar Pemuda Hermansyah mengidap flus Singapura.
Dilansir dari alodokter.com, flu Singapura ialah infeksi menular yang disebabkan oleh virus. Penyakit ini juga dikenal sebagai penyakit kaki, tangan, dan mulut (Hand-Foot-and-Mouth Disease) yang disebabkan oleh virus enterovirus. Virus ini terdapat di dalam cairan hidung dan tenggorokan, ludah, tinja, dan cairan ruam kulit. Virus ini mudah ditularkan melalui kontak langsung dengan cairan tubuh penderita.
BACA JUGA :
6 Potret kemesraan Lolita Agustine dan pacar yang jarang terekspos
Dalam Instagram story-nya, Ashanty menjelaskan apa yang diderita sang buah hati. "Batuknya parah, demam," tulis Ashanty di Instagram story @ashanty_ash dikutip brilio.net, Senin (28/5).
Pelantun lagu Jodohku ini membawa sang anak ke dokter. Meski demikian, ia masih dibuat panik lantaran tak menemukan jawaban pasti mengenai cara penyembuhan penyakit yang diderita Arsy dan Arsya. Ashanty pun curhat kepada warganet dan minta info mengenai penyakit flu Singapura.
BACA JUGA :
Punya pacar muslim, 5 seleb ini temani puasa di bulan Ramadan
"Ada yang punya pengalaman nggak sih anaknya kena flu singapura? Arsy Arsya kena flu singapura seharian dua-duanya rewel banget. Arsy ngga mau nempel, maunya sama bundanya kesakitan leher. Katanya trus bintik-bintik. Kalau punya infoin," lanjut curhatan Ashanty.
"Karena sama dokter nggak dikasih obat. Katanya itu nanti daya tahan tubuhnya bagus aja. Paling dikasih vitamin. Kalau ada yang tau info-info harus dikasih apa, DM ya," tambah Ashanty.
Warganet ikut merespons curhatan Ashanty. Mereka memberikan berbagai solusi.
"Cie pintarnya udh gede,skg dh ngk nangis ya klo ke dokter," komentar akun Instagram @anna_setiyana.
"Semoga lekas sembuh anak cantikkk," komentar akun Instagram @arniezb79.
"Syafakillah...ya Acioo semoga cepet sembuh," komentar akun Instagram @imasjuariahjuariah.
Untuk lebih jelasnya, yuk simak video proses periksa Arsy ke dokter:
A post shared by hermansyahfamily (@queenarsy) on