Brilio.net - Nama Keisya Levronka dan Ivan Gunawan menjadi trending topik di Twitter, hal ini dikarenakan adanya ucapan Igun yang dinilai kurang tepat. Beberapa waktu lalu di acara kompetisi Rising Star Dangdut, Igun sebagai Juri dalam ajang tersebut menyarankan Keisya untuk lipsync agar suaranya tidak fals.
BACA JUGA :
Ivan Gunawan minta maaf usai singgung Keisya Levronka untuk lipsync
"Keisya kamu kalau lagi nggak fit, lagi kurang enak badan, kalau nyanyi ajak dia. Dia yang nyanyi di belakang, lu lipsync," terang Ivan Gunawan dilansir brilio.net pada Rabu (26/7) dari TikTok @demiapezik.
"Kayak zaman dulu nek, kayak lipsync," sambung Igun.
Ucapan Igun dinilai keterlaluan, hingga akhirnya membuat Keisya sakit hati. Hal ini pun ditunjukkan pelantun lagu 'Tak Ingin Usai' lewat cuitannya di Twitter.
BACA JUGA :
Keisya Levronka diminta Ivan Gunawan lipsync, responsnya disorot
"Baru kali ini kerja, sakit hatinya kerasa ampe ubun-ubun," tutur Keisya.
Ivan Gunawan memang sudah menyampaikan permohonan maaf atas ucapannya itu. Dia pun berharap persoalan itu tidak dibesar-besarkan lagi. Terlebih hingga hari ini Igun masih mendapatkan kritikan pedas dari warganet.
Keisya kembali membuat cuitan mengenai kritikan, kali ini unggahannya terkesan lebih menohok. Bagi Keisya dikritik bukan hal baru baginya, namu kali ini terkesan berbeda.
public figure hrsnya siap mental, siap dikritik HEHE halo? aku dikritik udah gakeitung jari kali ah, tidak terluka dan tidak menangis tapi ku terima dgn legowo dan lapang paha, fokus belajar dan intropeksi. but this one hits me diff okay
keisya levronka (@keisyalevronkaa) July 26, 2022
"public figure hrsnya siap mental, siap dikritik HEHE halo? aku dikritik udah gakeitung jari kali ah, tidak terluka dan tidak menangis tapi ku terima dgn legowo dan lapang paha, fokus belajar dan intropeksi," ujar Keisya pada cuitannya tersebut.
Keisya menyampaikan setelah begitu banyak kritikan bertubi-tubi menyasar kepadanya, jebolan Indonesian Idol 2019 ini menganggap bahwa kali ini kritikan yang ditujukan padanya benar-benar berbeda.
"But this one hits me diff okay (tapi yang ini menurutku berbeda oke)," kata penyanyi 19 tahun ini melanjutkan cuitannya.
Cuitan Keisya dinilai bentuk rasa kesalnya atau sakit hati atas ucapan Ivan Gunawan. Hal ini pun menuai pro dan kontra. Kebanyakan dari warganet menilai Igun telah memberikan kritikan tanpa memikirkan dampaknya terhadap menerima kritikan tersebut.
Dalam unggahan Instagram pribadinya, Igun memang sudah menyampaikan permohonan maaf. Dia juga langsung menghubungi Keisya lewar Direct Message (DM) Instagram.
foto: Instagram/@ivan_gunawan
"Dek maap yah kalo kata-kata aku menyinggung kamu," kata Ivan Gunawan menyampaikan maafnya.
Hal tersebut begitu ramai di media sosial dan menuai pro kontra. Namun, setelah momen tersebut, dan respon yang sudah diutarakan Keisya, diketahui IVan GUnawan pun sudah menyampaikan permintaan maafnya kepada Keisya Levronka.
Selain itu, Ivan Gunawan juga bersedia untuk mengunggah permintaan maafnya agar terlihat publik.
"Dek, apa kakak harus posting minta maaf kah? nggak papa kakak lakuin," kata Ivan menegaskan bahwa permintaan maafnya dilakukan dengan sungguh-sungguh.
Keisya membalas permintaan maaf Igun lewat pesan Whatsapp. Kata Keisya, dirinya merasa tidak nyaman lantara momen tersebut tidak sesuai dengan brief yang dia terima saat harus tampil sebagai bintang tamu.
"Aku paham kak igun nggak bermaksud untuk merendahkan, biasanya juga aku supe cuek ngadepinnya, tapi karena momen semalam nggak sesuai dengan brief, jadi banyak hal yang tidak diinginkan terjadi," ujar Keisya dalam pesan tersebut.
foto: Instagram/@ivan_gunawan
Keisya juga mengaku bahwa dia baru menyanyi lagi setelah masa hiatus 2 tahun lamanya. Dia merasa tidak adil apabila dikritik karena satu kelemahannya saja tanpa melihat penampilannya yang lain.
"Aku baru nyanyi setelah 2 tahun lebih nggak pernah nyanyi sama sekali, aku minta maaf kalau mungkin aku masih kurang ketika nyanyi tapi kayakya kurang fair kalau aku di-judge karena kelemahanku di satu nada tanpa ngeliat performku yang lainnya. Apalagi kalau dijadikan bahan candaan di media live seperti semalam," pungkas Keisya menjawab permintaan maaf Ivan Gunawan.