1. Home
  2. »
  3. Selebritis
15 Maret 2021 16:44

Beda gaya 10 seleb kenakan kebaya karya Anne Avantie, memesona semua

Terbaru, Krisdayanti dibuatkan kebaya cantik oleh Anne secara kilat guna menghadiri lamaran Aurel Ferra Listianti

Brilio.net - Di dunia fashion Tanah Air, Anne Avantie jadi salah satu desainer kondang yang namanya dikenal luas oleh banyak kalangan. Perempuan berusia 56 tahun ini menjadi sebagai salah satu desainer yang piawai dalam merancang kebaya. Koleksi kebaya rancangannya bahkan sering dikenakan oleh para artis.

Terbaru, melalui tangan dingin Anne, ia merancang kebaya yang hendak dipakai Krisdayanti untuk menghadiri momen lamaran Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. Dihubungi secara dadakan sehari sebelumnya, rupanya kebaya bertabur payet berwarna ungu ini berhasil ia buat hanya dalam waktu sehari semalam.

Kendati demikian, busana rancangannya tak dibuat secara sembarangan. Dengan tangan terampilnya, Krisdayanti mampu memukau penonton dalam balutan kebaya yang ia kenakan. Begitupun juga dengan para seleb lain yang pesonanya kian terpancar saat tampil dengan kebaya karya Anne Avantie.

Nah, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (15/3), berikut beda gaya seleb kenakan kebaya karya Anne Avantie.


1. Wanita yang akrab disapa KD ini tampil anggun mengenakan kebaya berwarna ungu rancangan Anne Avantie. Penampilannya kian sempurna dengan gaya rambut tersanggul.

BACA JUGA :
6 Beda gaya Maia Estianty dan Mulan Jameela hadiri lamaran Atta-Aurel


foto: Instagram/@anneavantieheart



2. Penampilan Whulandary Herman terlihat bak bangsawan saat mengenakan kebaya brokat hitam dengan detail motif benang emas yang glamor.

BACA JUGA :
Ustaz Riza Muhammad kenang momen pernikahan, 10 potretnya bikin baper

foto: Instagram/@anneavantieheart



3. Begitupun dengan Syahrini yang tampil dengan sangat elegan. Perpaduan kebaya brokat marun dan bros emas di bagian dada membuat pesona istri dari Reino Barack ini kian terpancar.

foto: Instagram/@princessyahrini



4. Nia Ramadhani terlihat memesona dengan kebaya model one shoulder berhias bros dan pita di bagian pinggang. Stunning abis ya!

foto: Instagram/@anneavantieheart



5. Kebaya warna hijau dengan bahan brokat model cape di satu sisi ini semakin mempermanis gaya Jessica Iskandar.

foto: Instagram/@anneavantieheart



6. Di momen kehamilannya, Ariska Putri Pertiwi tampil menawan lewat kebaya brokat salem bermotif floral dan rok batik.

foto: Instagram/@anneavantieheart



7. Pesona Rossa kian terpancar dalam paduan kebaya beraksen bunga dan rok duyung. Ia tampil anggun dan elegan secara bersamaan.

foto: Instagram/@anneavantieheart



8. Biasa tampil tomboi, Nikita Mirzani terlihat lebih anggun dengan mengenakan kebaya kutu baru karya desainer Anne Avantie. Potretnya pun manglingi.

foto: Instagram/@anneavantieheart



9. Perpaduan kebaya hitam berhias benang emas yang dikenakan Bunga Citra Lestari ini membuat penampilannya bak putri kraton.

foto: Instagram/@bclsinclair



10. Bak pengantin sungguhan, begini gaya Amanda Manopo saat kenakan kebaya pengantin cokelat muda putih dan bawahan batik.

foto: Instagram/@anneavantieheart






SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags