Brilio.net - Jika kamu pencinta serial Bollywood genre kolosal, nggak ada salahnya memasukkan serial Lava & Kusha sebagai list tontonanmu. Karakter Lava dan Kusha ini merupakan anak kembar dari Rama dan Shinta.
Untuk menjaga kemuliaan pasangannya, Shinta harus mengasingkan diri. Namun hal ini membuat kedua putranya merasa kecewa hingga menjadi awal konflik kisah legendaris ini.
BACA JUGA :
10 Potret hunian Kareena Kapoor di tiga negara, nilainya fantastis
Sama seperti serial kolosal lain, tentu para pemain Lava & Kusha mengenakan busana serta perhiasan ala kerajaan. Dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris ternama, akting mereka pun tampak begitu natural dan mampu menghidupkan karakter dengan baik.
Nah, dalam keseharian tentu para aktor dan aktris ini tak berdandan layaknya di serial Lava & Kusha. Penasaran seperti apa? Berikut beda penampilan lima pemain Lava & Kusha di serial dan keseharian, seperti dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (10/12).
1. Shivya Pathania sebagai dewi Shinta merupakan juara di Miss Shimla pada 2013. Meski sudah memasuki usia 30 tahun, penampilan Shivya di keseharian tetap stylish bak ABG lho.
BACA JUGA :
Hamil di usia 40 tahun, ini 10 pesona Kareena Kapoor pamer baby bump
foto: Instagram/@shivyapathania
2. Himanshu Soni sebagai Rama telah dua kali menjadi pasangan Shivya di serial Bollywood dengan peran yang sama pula. Di keseharian, ia lebih sering tampil dengan busana simpel lengkap dengan kacamata.
foto: Instagram/@ihimanshusoni
3. Krish Chauhan pemeran Kusha saat ini berumur 15 tahun. Namanya kian dikenal luas saat membintangi serial Shani sebagai Hanuman cilik.
foto: Instagram/@lavakusha_luvkush; @itz_krishachauhan
4. Harsit Kabra pemeran Lava, juga sudah meniti karier sebagai artis cilik. Kini usianya sudah 12 tahun dan tetap konsisten membintangi serial kolosal.
foto: Instagram/@lavakusha_luvkush; @iamharsitakabra
5. Navi Bhangu sebagai Laksmana biasa tampil berjambang di keseharian. Namun untuk serial ini, ia sempat mencukurnya. Sebelum membintangi serial Lava & Kusha, ia sempat berperan sebagai Arjuna di drama Suryaputra Karn.
foto: Instagram/@navibhangu