Brilio.net - Berkembangnya teknologi seperti sekarang ini tentu membawa perubahan yang signifikan terhadap bagaimana anak memperoleh informasi. Dengan adanya gadget dan internet, anak-anak zaman sekarang bahkan seusia balita bisa mendapatkan beragam tayangan semudah ketukan jari kapan saja.
Mengikuti perkembangan teknologi tak melulu menjadi hal yang negatif, karena saat ini anak-anak pun banyak belajar dan memperoleh konten edukasi dari internet. Namun seperti kita pahami bersama bahwa kehadiran teknologi internet juga membawa efek samping yang perlu diwaspadai.
Rupanya, hal itu juga dirasakan oleh artis cantik Titi Kamal yang mengaku memiliki banyak tantangan memiliki anak yang lahir di era digital atau disebut sebagai generasi alpha.
Istri dari Christian Sugiono mengatakan bahwa kedua anaknya, Arjuna Zayan Sugiono dan Kai Attar Sugiono sudah melek teknologi. Bahkan anak-anaknya sudah sangat lihai mengakses berbagai informasi lewat gadget.
"Tantangannya memang sangat besar ya, kita sebagai orangtua nggak boleh gaptek, harus up to date," ujar Titi Kamal seperti dilansir brilio.net dari Dream.co.id, Kamis (11/6).
Kendati demikian, pemeran Maura di AADC ini tak pernah melarang kedua anaknya untuk menggunakan gadget, asal dalam pengawasan orang dewasa.
"Yang penting selalu dampingin anak-anak. Kalau mamanya nggak bisa, mungkin papanya. Kalau papanya juga nggak bisa, mungkin minta tolong pengasuhan. Jangan sampai anak akses gadget dan internet sendiri tanpa ada pendamping, bisa berbahaya," ucapnya.
Pasalnya, tambah Titi, ia sempat mengalami pengalaman yang tak mengenakkan. Sempat ada konten yang tak sesuai dengan seusia anaknya.
"Biasanya sebelum main gadget, aku atau Tian liat dulu dan pakai aplikasi itu, kalau aman anak-anak boleh, termasuk YouTube. Soalnya kita pernah punya pengalaman nggak enak, tontonan di YouTube memang untuk anak, tapi iklan yang muncul nggak sesuai untuk anak. Nah, sejak itu kita selalu lihat dulu, pasang aplikasi pengontrol supaya bener-bener aman," ungkap Titi.
Menurutnya, anak-anak yang lahir di era digital seperti sekarang ini tak perlu dilarang untuk mengakses internet karena mereka akan belajar banyak hal. Namun, harus tetap dalam pengawasan orangtua.
"Mereka ini akan belajar banyak hal, tapi memang butuh didampingi, jadi kita yang harus tetap memegang kontrol. Tetap mengikuti anak kesukaannya apa, minatnya, tapi tetap di jalurnya. Seperti Juna yang suka dengan dengan akademik, Tian biasanya suka banget bikin eksperimen bareng. Usahakan untuk selalu mengarahkan ke hal positif yang bermanfaat," pungkas Titi.