1. Home
  2. »
  3. Selebritis
23 Desember 2022 21:19

Begini kondisi Rizky Kinos usai operasi saraf terjepit, Nycta Gina siaga dampingi

Gina bersyukur bahwa awal tahun sang suami tidak akan mengalami sakit pinggang lagi, karena kondisinya yang sudah diobati. Kharisma Alfi Tiara
foto: Instagram/@missnyctagina

Brilio.net - Artis sekaligus penyiar radio, Nycta Gina, baru-baru ini membagikan kabar yang mengharukan terkait kondisi kesehatan suaminya Rizky Kinos. Dalam unggahan Instagram pribadinya, Nycta Gina mengungkapkan jika sang suami menderita saraf terjepit atau hernia nukleus pulposus (HNP).

Pemeran Jeng Kelin menjelaskan jika Rizky Kinos telah dua tahun mengalami sakit pada pinggang bagian bawah hingga kerap kambuh. Sedari dulu, Kinos bertahan dengan rasa sakitnya karena menganggap hanya sakit pinggang seperti pada umumnya, bahkan sesekali diobati menggunakan koyo untuk meminimalisir rasa nyeri.

BACA JUGA :
8 Kreasi masakan rumahan ala Nycta Gina, pakai bahan serba ekonomis


Namun, puncak dari sakit pinggangnya itu semakin tak bisa dihindari. Karena sudah masuk kategori saraf terjepit. Hingga akhirnya pada Kamis (22/12), Rizky Kinos melakukan tindakan operasi di rumah sakit.

BACA JUGA :
7 Momen Nycta Gina rayakan ulang tahun anak kedua, bertema Frozen

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags