1. Home
  2. »
  3. Selebritis
12 Agustus 2021 13:25

Berkas KUA lengkap, ini tanggal dan lokasi pernikahan Lesty dan Billar

Awalnya pesta pernikahan Lesty dan Billar akan diadakan pada 23 Juli 2021, namun saat itu terkendala PPKM Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Lesty Kejora dan Rizky Billar mulanya merencanakan pernikahan pada 23 Juli 2021 silam. Namun karena Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), keduanya memutuskan untuk mengundurkan acara pernikahan tersebut.

Kendati demikian, Lesty dan Rizky Billar telah mengurus segala kebutuhan berkas KUA. Dilansir dari KH Infotainment, pihak KUA menerangkan jika Billar dan Lesty sudah membawa surat rekomendasi numpang nikah dari KUA tempat tinggalnya masing-masing.

BACA JUGA :
Salmafina Sunan unggah foto jadul ibunya, disebut mirip Ariel Tatum


Belum lama ini, melalui akun Instagram pribadinya, Billar dan Lesty sama-sama kompak mengunggah pasfoto dengan latar biru. Diketahui, foto tersebut merupakan salah satu syarat berkas KUA untuk buku nikah.

foto: Instagram/@rizkybillar

BACA JUGA :
Unggah potret terbaru, penampilan Veronica Tan banjir pujian

"Berkasnya ada pengantar dari lurah. Kemudian surat rekomendasi nikah dari KUA tempat mereka tinggal. Dilampirkan standar administrasi, ada fotocopy KTP, KK, akte kelahiran, fotocopy KTP orang tua," ungkap pihak KUA tempat Lesty dan Billar mendaftar, seperti dikutip brilio.net dari KH Infotainment, Kamis (12/8).

Sementara itu, acara pernikahan Lesty dan Rizky akan digelar pada 19 Agustus 2021 mendatang. Lokasi yang dipilih keduanya yakni di Hotel InterContinental, Jakarta.

"Mereka sudah tetapkan di sini 19 Agustus jam 09.00 WIB. Bertempat di Hotel InterContinental, Pondok Indah," lanjutnya.

Meski demikian, belum diketahui mas kawin untuk pernikahan keduanya nanti. Kemudian yang bertindak sebagai wali nikah adalah ayah Lesty, Endang Mulyana.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags