Brilio.net - Kematian Glenn Fredly masih menyisakan duka mendalam bagi masyarakat. Kepergian penyanyi berdarah Ambon itu memang bikin kaget masyarakat, terutama bagi para pelaku seni di Indonesia.
Pelantun lagu 'Cukup Sudah' ini memang dikenal dengan keramahannya di kalangan teman-teman artis. Selain ramah, Glenn juga dikenal sering memotivasi teman artis yang baru terjun ke dunia musik Indonesia.
Kebaikan yang ditaburkan Glenn membuat teman-teman terdekatnya sangat kehilangan atas kepergiannya. Rasa kehilangan ini ditunjukkan dengan mengenang kedekatan mereka dengan Glenn Fredly semasa hidup. Beberapa di antaranya adalah musisi Jogja. Siapa saja mereka?
Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Jumat (10/4), berikut cerita 5 seniman musik Jogja mengenang Glenn Fredly.
1. Eross Candra.
View this post on InstagramPernah berbagi mengerjakan karya indah dengan @tohpati dan Glenn ......sugeng tindak #glennfredly
BACA JUGA :
Pesan Glenn Fredly untuk putrinya di konser terakhir, bikin terenyuh
A post shared by Eross Candra (@erosscandra) on
Tidak banyak caption dari pemain bass sekaligus vokalis dari Endank Soekamti ini. Namun jika dilihat dari unggahannya itu, Erix memang sangat mengenal baik dengan almarhum Glenn.
Melalui postingannya itu, Erix mengenang Glenn Fredly dengan mengunggah salah satu lagu dalam album terbaru Endank Soekamti berjudul 'Doa'. Lagu sedih tersebut memang berisikan lirik tentang ikhlas melepas orang kesayangan.