1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
4 September 2023 12:40

Curhat Rafathar dipukul teman sekolah, cara Raffi Ahmad nasehati buah hatinya ini bikin salut

Sebagai ayah, Raffi Ahmad mengambil peran untuk mengajarkan pendidikan sosial pada sang anak Dewi Suci Rahmadhani
foto: Instagram/@raffinagita1717

Brilio.net - Kehidupan rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang tak pernah lepas dari sorotan publik. Tak hanya potret kemesraannya saja yang kerap disorot, namun potret kebersamaannya dengan kedua buah hatinya juga tak luput dari komentar warganet.

Tak hanya itu, Raffi juga dinilai menjadi salah satu seleb yang gila kerja dan jarang meluangkan waktu bersama anak. Hal tersebut diakuinya saat tampil sebagai bintang tamu di kanal YouTube WOY! bersama Wendy Cagur.

BACA JUGA :
Kisah awal mula Raffi Ahmad terjun ke dunia hiburan, dibayar Rp 150 ribu & tinggal di kontrakan sempit


Di momen tersebut, Raffi mengungkapkan bahwa ia bukan tipikal orang tua yang kerap menghabiskan waktu setiap saat dengan anak. Namun ia berbagi tugas dengan Nagita Slavina soal mengurus kedua anaknya.

Raffi mengungkapkan kalau sang istri yang lebih banyak berperan dalam mengurus pendidikan dan segala keperluan akademis kedua buah hatinya.

BACA JUGA :
Penghasilan pengasuh Rayyanza lebih banyak dari Raffi Ahmad, ternyata segini nominal gaji Sus Rini

foto: YouTube/WOY!

"Gigi bagi tugas lah sama gue. Jadi Rafathar sama Rayyanza itu kan sehari-harinya diajarin di sekolahnya. Dalam pendidikan Gigi jauh lebih pintar. Jadi gue bilang ke Gigi untuk ngajarin semua ilmu pendidikan dan ilmu tata krama buat anak kita," tutur Raffi dalam kanal YouTube WOY! yang dikutip brilio.net, Senin (4/9).

Berbeda dengan Nagita yang mengurus pendidikan akademis sang anak, Raffi mengaku ia mengambil bagian untuk mengajari sang anak mengenai ilmu kehidupan.

"Menurut gue ilmu pendidikan itu penting. Tapi ada yang lebih penting daripada ilmu pendidikan, yaitu ilmu kehidupan. Karena yang akhirnya diimplementasikan gue sekarang dengan bisnis gue, ilmu dari sekolah itu 10-20 persen, sisanya itu ilmu kehidupan," sambungnya.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags