1. Home
  2. »
  3. Selebritis
14 September 2021 15:19

Dicibir wajah banyak komedo, ini jawaban menohok Dahlia Poland

"Muka muka gue ya kaann? Badan badan gue ya kan? Kebiasaan deh shaming orang. Kenal juga kagak. Ajaib sungguh netizen ini," pungkas Dahlia Poland Faya Lusaka

Brilio.net - Memiliki wajah yang bersih dan sehat tentu menjadi keinginan dari banyak orang. Terlebih lagi bagi kaum wanita, wajah seringkali menjadi prioritas utama untuk diperhatikan. Namun meski sudah merawat wajah, seringkali jerawat dan komedo seringkali mengganggu.

Namun terkadang beberapa wanita juga memilih cuek dengan penampilan wajahnya. Hal ini biasanya karena beberapa faktor, seperti kesibukannya yang tidak sempat memperhatikan wajah. Sibuk sehingga tidak sempat memperhatikan wajah juga dialami oleh artis cantik Dahlia Poland. Meski sudah jarang muncul di layar kaca, kini istri dari aktor Fandy Christian tersebut sibuk mengurus keluarganya.

BACA JUGA :
8 Momen ultah Dahlia Poland ke-24, Fandy Christian tulis caption manis


Pemain sinetron Ganteng-Ganteng Serigala tersebut kini dikaruniai tiga orang anak yang masih kecil. Di usianya yang baru menginjak 24 tahun, ia begitu telaten merawat anak-anaknya tanpa pengasuh. Dahlia sendiri mungkin kewalahan harus melakukan pekerjaan rumah sekaligus merawat anak. Tapi ia begitu menikmati perannya sebagai seorang ibu.

Sejak jadi ibu, Dahlia memang totalitas merawat anak-anaknya. Meski begitu ia tetap terlihat cantik dan awet muda. Tapi ia seringkali dicibir warganet. Bahkan penampilannya kerap jadi bahan cibiran dan dinilai tak pernah merawat diri.

Dilansir brilio.net dari akun Instagram @dahliachr, Selasa (14/9) baru-baru ini bahkan Dahlia memberikan tanggapan atas cibiran warganet untuknya. Melalui Instagram Stories-nya Dahlia awalnya mengunggah sebuah pesan dari warganet yang menyuruhnya facial agar tidak banyak komedo.

BACA JUGA :
Sudah jarang dandan, ini 10 pesona Dahlia Poland ketika ber-makeup

foto: Instagram/@dahliachr

"Kak sekali kali facial dong kak. Kan banyak uang tu komedo berserakan banget," pesan dari salah satu warganet.

Dahlia kemudian memberikan responsnya pada unggahan tersebut. Ia menyebut warganet tersebut tidak dapat membedakan antara freckles dan komedo.

"Kasian ih gabisa bedain komedo sama freckles. Gimana liat closeup nya si @/jasonplnd yang frecklesnya lebih bertebaran," balas Dahlia.

Pada unggahan Instagram Stories berikutnya, Dahlia menjelaskan bahwa jika ia melakukan perawatan wajah, akan membuat dirinya meninggalkan anak-anaknya. Ia juga mengatakan anak-anaknya tidak mempedulikan apakah dia glowing atau tidak.

foto: Instagram/@dahliachr

"Kalo aku heboh perawatan anak 3 ditinggal sama siapa? Yg belum beranak heboh nyuruh orang perawatan. Udah bukan hal penting ngurusin muka. Anak2 ga peduli emaknya glowing atau ngga. Mau emaknya kaya apapun tetap cinta," cerita Dahlia.

Dahlia juga menganggap beberapa warganet ini terlalu heboh mengurusi wajah orang lain. Dahlia menyebut warganet ajaib lantaran kebiasaan melakukan shaming terhadap orang lain.

"Lagian ngapa heboh amat sih? Muka muka gue ya kaann? Badan badan gue ya kan? Kebiasaan deh shaming orang. Kenal juga kagak. Ajaib sungguh netizen ini," pungkas Dahlia Poland.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags