Sebagai informasi, harga logam mulia 100 gram per batang diketahui senilai berkisar lebih dari Rp 115 juta. Artinya, total keseluruhan emas tersebut senilai lebih dari Rp 1,1 miliar. Dalam bingkisan yang berbeda, Rully juga memberikan emas seberat 100 gram.
BACA JUGA :
Potret 30 seleb berwajah mirip ini bak kakak adik, Hesti Purwadinata dan Ayu Hastari susah dibedain
foto: Instagram/@jingga_seserahanmahar
Emas tersebut dibingkai menggunakan pigura bernuansa putih, sementara dekorasinya menggunakan bunga putih dengan detail keemasan. Bingkai tersebut berisikan logam mulia seberat 10 gram sebanyak 10 biji, total dari emas tersebut sebesar lebih dari Rp 116 juta.
Sosok Rully sendiri sempat diragukan warganet. Rupanya Rully sendiri sudah menabung biaya untuk meminang Dewi Perssik sejak jauh-jauh hari. Hal tersebut diungkapkan @cakgesss lewat unggahan videonya di Instagram pribadinya.
BACA JUGA :
Tak dihadiri calon suami, 9 momen lamaran Dewi Perssik dan Rully ini jadi perbincangan
foto: Instagram/@cakgesss
"Alhamdulillah, banyak pertanyaan seserahan lamaran adikku dewi Perssik uang 1M dan emas 1KG dan perangkat alat sholat dari mana? Saya jawab dari calonnya yg sudah menabung untuk lamaran dan pernikahannya @dewiperssik9 dan Muhammad rully, ini transfer nya, masih banyak bukti transfer nya tapi buat apa di up semua, ini sakral bosqu bukan main main," tegas @cakgesss.
Unggahan tersebut pun ditanggapi langsung Dewi Perssik di kolom komentarnya. Tak hanya itu, pelantun lagu Mimpi Manis ini juga juga mengunggah ulang video tersebut di Instagram Storynnya yang menegaskan dirinya tidak mudah dibodohi. Dewi mengaku jika ia adalah perempuan yang royal.
"Uda gpp syg.. aku jg ga bego kali syg my brotha walau aku royal orangnya," tegas Dewi Perssik.