1. Home
  2. »
  3. Selebritis
27 Maret 2019 21:30

Dituding nikahi Hailey karena Selena Gomez, ini jawaban Justin Bieber

Masa lalu Justin Bieber masih aja dibahas oleh penggemarnya. Nisa Akmala

Brilio.net - Biduk rumah tangga pasangan Hollywood, Justin Bieber dan Hailey Baldwin kini masih menjadi perhatian publik. Pernikahan keduanya menjadi sorotan publik lantaran usia Justin Bieber dan Hailey yang sama-sama masih berusia muda. Meskipun sudah hampir setahun menikah, namun kisah rumah tangga Justin Bieber dan Hailey Baldwin nggak lepas dari masa lalu Bieber dengan Selena Gomez.

Ya, beberapa penggemar Justin Bieber masih menganggap jika pelantun lagu Boyfriend ini belum bisa move on dari sang mantan kekasih Selena Gomez. Tudingan tersebut pun kerap dilayangkan para penggemar melalui kolom komentar unggahan Justin Bieber di Instagram. Kerap cuek dengan komentar warganet, Justin Bieber akhirnya tak kuasa menahan rasa amarahnya.

BACA JUGA :
13 Cewek yang sudah mampir dalam 25 tahun kehidupan Justin Bieber


Seperti baru-baru ini, melalui akun Instagram Stories-nya, Justin Bieber mengunggah salah satu komentar salah satu netizen yang menuding bahwa Justin Bieber menikahi Hailey Baldwin bukan karena cinta. Melainkan memanfaatkan Hailey demi bisa kembali ke pelukan Selena Gomez. Akun tersebut juga menuduh Hailey juga tidur bersama Selena Gomez.


foto: Instagram/@justinbieber


Dalam unggahan tersebut, Justin Bieber menunjukkan rasa kesalnya. Penyanyi kelahiran 1994 ini meminta publik untuk berhenti menganggunya dengan pesan-pesan yang menyangkut pautkan nama Selena Gomez di kehidupannya dan Hailey Baldwin.

BACA JUGA :
Justin Bieber ulang tahun ke-25, ini 10 potret masa kecilnya

"Stop mengirim pesan seperti ini kepada Hailey dan aku jika kalian mencintaiku screenshot layar ini dan posting ulang di mana-mana," tulis Bieber seperti dikutip brilio.net, Rabu (27/3).

Tak hanya meminta beberapa orang untuk berhenti mengirimi pesan-pesan tersebut, Justin Bieber juga menanggapi komentar akun @jaileyisajoke dengan jawaban yang panjang. Bieber mengatakan bahwa dia tidak akan menanggapi pesan-pesan semacam itu.

"Aku sering melihat banyak orang berkata seperti ini, dan aku tidak akan pernah menanggapinya lagi! Karena aku tidak ingin membuang-buang tenagaku. Kamu tidak punya hak atas hidupku," ungkap Justin Bieber.

Justin Bieber juga menegaskan bahwa Hailey Baldwin kini adalah masa depannya. Bieber juga mengatakan jika penggemarnya yang sesungguhnya akan terus mendukung apapun yang menjadi pilihan. Bieber bahkan dengan tegas menyebutkan jika pemilik akun @jaileyisajoke bukan penggemarnya.

"Hailey adalah masa depanku, jika kamu tidak suka, maka kamu tidak mendukung saya. Kamu bukan penggemar yang baik. Orang yang berpikir logis tidak akan berbicara atau berpikir seperti ini. Kamu seharusnya malu pada dirimu sendiri," tambah Bieber.

Bieber juga menegaskan bahwa Selena Gomez adalah sosok yang tak tergantikan. Sosok Gomez tetap memiliki tempat di hatinya. Namun bagi Bieber, masa depannya saat ini adalah Hailey Baldwin.

"Selena selalu menempati ruang khusus di hatiku, tapi aku sangat mencintai isriku dan dia adalah hal terbaik yang ku miliki untuk saat ini," pungkas Justin Bieber.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags