1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
19 Desember 2019 14:34

Donald Trump dimakzulkan, begini reaksi 5 seleb Hollywood

Ada yang ikut turun ke jalan mendukung Trump dimakzulkan Nisa Akmala

Brilio.net - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump baru saja resmi dimakzulkan oleh DPR AS pada Rabu (18/12) malam waktu setempat atau Kamis (19/12) pagi. Dilansir brilio.net dari nbcnews.com, Kamis (19/12), voting dilakukan atas dua perkara yang mendera Trump, yakni penyalahgunaan kekuasaan dan upaya menghalang-halangi kongres.

Kabar Trump melakukan penyalahgunaan kekuasaannya sebenarnya sudah terdengar sejak beberapa waktu lalu. Hal tersebut juga sempat membuat beberapa warga dan aktivis turun ke jalan untuk menuntut Trump agar turun dari jabatannya. Bak gayung bersambut, keputusan DPR AS yang resmi melengserkan Trump dari jabatannya disambut hangat oleh warga.

Kabar dimakzulkan Donald Trump membuat warga AS yang tergabung dalam berbagai kalangan juga merayakan keputusan tersebut di jalan. Mereka bahkan sudah berkumpul sebelum DPR AS mengesahkan keputusan tersebut. Beberapa para selebriti Hollywood yang dikenal vokal selama kepemimpinan Trump juga menunjukkan reaksinya.

Melalui media sosial, mereka meluapkan kegembiraannya atas keputusan DPR AS yang resmi melengserkan Donald Trump dari jabatannya. Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (19/12), berikut reaksi lima seleb Hollywood.


1. Mark Ruffalo tak berhenti mengikuti perkembangan kasus Donald Trump. Melalui akun Twitter-nya, pemeran Hulk ini bahkan turut serta ke jalan untuk menyambut keputusan DPR AS.

BACA JUGA :
3 Presiden yang dimakzulkan dalam sejarah Amerika Serikat


foto: Twitter/@MarkRuffalo



2. Alyssa Milano juga tak kuasa meluapkan rasa puas dan bahagianya ketika Donald Trump dilengserkan. Hal tersebut dapat dilihat dari beberapa unggahannya di Twitter.

BACA JUGA :
9 Potret The Rock saat momong, kasih pesan haru buat orangtua

foto: Twitter/@Alyssa_Milano



3. Penyanyi Victoria Monet juga secara terang-terangan menunjukkan kebahagiaan. Ia bahkan tak segan menyebut Trump dengan pria berkulit oranye.

foto: Instagram/@VictoriaMonet



4. Tak banyak kalimat yang ditulis Cole Sprouse, ia hanya mengunggah foto Donald Trump dan menulis kalimat perpisahan dengan emoji bergambar poop.

foto: Instagram/@colesprouse



5. Antoni Porowski mengunggah pertanyaan tentang 'Apakah presiden yang sudah dilengserkan dapat dipilih kembali?'

foto: Instagram/@antoni






SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags