Brilio.net - Rhoma Irama dikenal sebagai artis serba bisa. Bagaimana tidak, selama berkarier Rhoma Irama sudah membintangi puluhan judul film. Menariknya lagi, film-film yang dimainkannya biasanya terinspirasi dari lagu-lagu dangdut miliknya.
Lagu-lagu tersebut sekaligus menjadi soundtrack filmnya. Hampir semua lagu dirilisnya selalu laris di pasaran dan digemari masyarakat. Maka dari itu, ia mendapatkan julukan Raja Dangdut.
Selama berakting di berbagai film-filmnya, Rhoma Irama memerankan tokoh utama pria yang karismatik dan dielu-elukan banyak wanita. Ia seringkali dipasangkan dengan aktris-aktris cantik sebagai pemeran utama wanitanya.
Seperti dalam film 'Raja Dangdut' ini, Rhoma dipasangkan dengan 'kekasih' Benyamin Sueb. Aktris yang menjadi pemeran utama dalam film tersebut dikisahkan merupakan fans dari Rhoma Irama. Ia selalu mengirimkan surat penggemar kepadanya hingga membuat hati sang Raja Dangdut luluh.
Puluhan tahun berlalu, kini sosok tersebut memilih menekuni kariernya sebagai perancang busana. Penasaran seperti apa potretnya? Simak potretnya, dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Sabtu (25/2).
BACA JUGA :
Pengisi suara dalam film Darah Muda Rhoma Irama masih eksis jadi pedangdut, ini 11 potret terbarunya
BACA JUGA :
Kekasih Rhoma Irama di film 'Begadang' ini masih memesona di usia 68 tahun, intip 9 potret dulu & kini