1. Home
  2. »
  3. Selebritis
6 April 2020 20:21

Foto editan 7 seleb Tanah Air bareng aktor Korea, kocak

Bisa aja deh editannya ~ Lola Lolita
foto: Instagram/@itsrossa910; @angelalee87

Brilio.net - Tingkat kreativitas seseorang semakin hari memang semakin berkembang. Tak hanya dari sisi skil atau kemampuan saja, ide-ide yang dikeluarkan terkadang cukup brilian dan menghibur.

Sekarang ini orang sudah dimudahkan dengan aplikasi edit foto yang cukup memadai. Salah satunya Photoshop. Siapa sih saat ini yang nggak tahu Photoshop? Photoshop menjadi aplikasi edit foto paling banyak diminati. Dengan bantuan aplikasi ini seseorang mampu mengubah foto yang tadinya terlihat biasa saja menjadi luar biasa.

BACA JUGA :
8 Foto editan pernikahan Tata Janeeta dan Hyun Bin, serasa asli


Seseorang yang memiliki kemampuan edit memadai, mereka bisa membuat foto-foto editan itu tampak begitu nyata dan mengagumkan. Nah nggak cuma warganet saja yang suka iseng, seleb Tanah Air pun memiliki selera humor yang cukup bikin tertawa.

Sama halnya yang dilakukan beberapa seleb Tanah Air berikut, yang mengedit foto mereka dan disandingkan dengan seleb tampan asal Negeri Ginseng. Hasil Editan mereka pun berhasil menghibur warganet. Seperti apa sih foto hasil editannya? Berikut lansiran brilio.net dari berbagai sumber, Senin (6/4).

BACA JUGA :
20 Foto editan seandainya BTS jadi warga Indonesia, kocak!

1. Melly Goeslaw.

foto: Instagram/@melly_goeslaw

Melly Goeslaw diketahui menyukai drama Korea. Lihat saja di Instagram, penyanyi 46 tahun itu bahkan beberapa kali mengunggah editan dirinya dengan sederet aktor tampan Korea. Salah satunya adalah bersama Kapten Ri dalam drama Crash Landing On You, yang diperankan oleh Hyun Bin.

2. Tata Janeeta.

foto: Instagram/@tatajaneetaofficial

Nggak kalah bikin ngakak dan menghebohkannya dari Melly Goeslaw. Tata Janeeta juga mengunggah foto editan bareng Kapten Ri. Dalam unggahannya ia menuliskan "Mantan pasti bilangnya ini editan."

3. Rachel Goddard.

foto: Instagram/@rachgoddard

Salah satu drama Korea Itaewon Class yang cukup terkenal menjadi sasaran Rachel Goddard. Dalam drama Korea Itaewon Class, Park Sae-royi dan Jo Yi-seo tampak bersanding. Dalam ceritanya, mereka memang rekan bisnis, di mana Jo Yi-seo membantu Park Sae-royi membangun bisnisnya. Rachel Goddard mencoba mengikuti gaya Jo Yi-seo. Hasilnya boleh juga, tidak mengecewakan.

4. Chika Jessica.

foto: Instagram/@chikajessica88

Chika Jessica juga tampak begitu romantis bersama aktor tampak Korea Selatan, Hyun Bin. Tak tanggung-tanggung, Chika tampak seperti melakukan adegan ciuman bersama Hyun Bin.

"Ok bhaiqqqqq....karena aku dapet tantangan #haluchallenge dari teh @melly_goeslaw dgn terpaksa aku keluarin foto ini yg seharusnya menjadi koleksi pribadi aku sm oppa Hyun Bin doang
Hati Hati nanti patah Hati
Edited by my brader @baimguitar @baimphoto best op de best," tulis Chika.

5. Angela Lee.

foto: Instagram/@angelalee87

Angela Lee menirukan salah satu adegan di film Itaewon Class. Hasilnya memang cukup mengagumkan, namun tetap saja hasil editan itu menggelitik warganet. Adegan itu sebenarnya Park Sae-royi bersama Oh Soo-ah. Namun di foto editan milik Angela Lee ia seolah-olah menjadi Oh Soo-ah. Okelah ya utuk versi Indonesianya?

"Park Sae Yo ri, cuman aku yang bisa ngangetin kamu pas kamu kedinginan unch love you," ujarnya.

6. Rossa.

foto: Instagram/@itsrossa910

Rossa mengedit foto dirinya dengan Kim Soo-hyun. Keduanya tampak serasi ya? Layaknya sebuah pernikahan, mereka pun tampak begitu serasi dan kalau dilihat-lihat Kim Soo-hyun cocok juga ya pakai baju pernikahan adat seperti ini.

7. Sinyorita.

foto: Instagram/@sinyoritaesperanza

Ada aja memang tingkah lucu para seleb ini. Sinyorita pun nggak mau ketinggalan. Duh senang banget kelihatannya tuh. Diapain Kapten Ri sih?

"Seu ri: pelan2 atuh sayang, meuni kacekek kieu
Kapten Ri Weuh: gandeng koplok, loba bacot pisan sateh!!!
Stress Cicing Di Imah Muluk

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags