Brilio.net - Nike Ardilla merupakan penyanyi legendaris Indonesia. Namanya bahkan terkenal hingga Asia Tenggara. Walau saat ini sosoknya telah tiada, tetapi sosok Nike Ardilla masih lekat di hati penggemarnya.
Bukan rahasia lagi jika Nike merupakan penyanyi yang memiliki segudang talenta. Tak hanya berbakat di bidang tarik suara, ia juga lihai dalam berakting dan juga menjadi model yang laris manis pada masanya.
BACA JUGA :
Nangis saat ziarah, 11 potret kenangan Paramitha Rusady & Nike Ardilla
Sayangnya, Nike harus berpulang di tengah kariernya yang sedang meroket tajam. Tidak hanya masyarakat umum saja, Nike pun masih lekat diingatan rekan sesama artis karena ia dikenal sebagai sosok yang ramah dan menyenangkan.
Salah satu rekan artis yang cukup dekat dengan Nike adalah Sylvana Herman. Ia merupakan seorang penyanyi dan aktris kebangsaan Indonesia. Saat ini, ia sudah tidak lagi aktif di dunia hiburan dan memilih hijrah. Namun, penyanyi yang akrab disapa Ano ini masih sering menyapa penggemarnya melalui media sosial. Brilio.nettelah merangkum dari berbagai sumber, Senin (6/3), 11 transformasi gadis yang dirangkul Nike Ardilla yang kini telah berhijrah.
1. Sylvana Herman lahir di Jakarta pada 15 Desember 1965.
BACA JUGA :
11 Pemotretan terbaru Amel 'Nike Ardilla', kece bak model profesional
foto: Instagram/@ajoe90
2. Ia merupakan penyanyi dan aktris keturunan Minangkabau.
foto: Instagram/@koleksinyawodjo
3. Perempuan yang akrab disapa dengan panggilan Ano ini memulai kariernya di dunia hiburan melalui teater di sanggar Teater Mandiri.
foto: Instagram/@sekenanlawas
4. Pada awalnya, ibundanya tidak setuju dengan pilihan kariernya. Akhirnya Ano diam-diam terlibat di film Penghianatan G-30-S/PKI pada tahun 1982.
foto: Instagram/@indolawas.official
5. Kariernya melesat saat ia memerankan tokoh Fifi Alone di film Lupus II.
foto: Instagram/@anto_bellina
6. Tak hanya berkarier di dunia seni peran, ia juga menjajal peruntungan di bidang tarik suara. Ano bergabung dalam grup Tiga Dara bersama dengan Paramitha Rusady dan Ita Purnamasari.
foto: Instagram/@tora_hananto
7. Lagu Tiga Dara yang populer adalah lagu Nona Manis dan Hanya Cinta yang dirilis tahun 1990-an.
foto: Instagram/@tora_hananto
8. Setelah Tiga Dara bubar, Ano memilih untuk bersolo karier. Selain itu, ia tetap menekuni dunia seni peran.
foto: Instagram/@silvanahermanreal_ano
9. Saat ini, penampilan Ano sudah banyak berubah. Diketahui bahwa ia sudah berhijrah dan menggunakan kerudung.
foto: Instagram/@silvanahermanreal_ano
10. Meski saat ini sudah berusia kepala lima, Ano diketahui masih betah melajang.
foto: Instagram/@silvanahermanreal_ano
11. Di usianya yang sudah 57 tahun, Ano masih terlihat awet muda.
foto: Instagram/@silvanahermanreal_ano