1. Home
  2. »
  3. Selebritis
31 Mei 2018 20:25

Genap berusia 5 tahun, ini 5 bukti AbRam & Shah Rukh Khan bak kembaran

Shah Rukh Khan pasti membawa AbRam ke mana pergi. Rizky Mandasari

Brilio.net - Tepat pada Minggu (27/5) lalu, putra bungsu King of Bollywood Shah Rukh Khan merayakan ulang tahun ke-5. AbRam Khan pun mendapat banyak ucapan dan doa di hari ulang tahunnya.

Dan seperti biasa, sang bunda pun memberikan ucapan manis lewat postingan spesial di akun pribadinya. Foto yang diunggah Gauri ini pun langka, karena diunggah langsung olehnya yang sangat jarang mengunggah foto keluarga kecuali sangat spesial.

BACA JUGA :
Nick Jonas dan Priyanka Copra pacaran, ini 6 potret kemesraannya


Meski tak lahir langsung dari rahimnya, gauri sangat menyayangi AbRam. Ya, AbRam memang lahir dari ibu pengganti yang ternyata masih kerabat Gauri. Jarak usia AbRam dan Suhana Khan selisih 13 tahun yang membuat bocah tampan ini menjadi kesayangan semua orang.

Bahkan Shah Rukh Khan tak bisa lepas dari putra bungsunya ini. Jika memungkinkan, Shah Rukh Khan pasti membawa AbRam ke mana pun ia pergi.

Banyak yang menyebut kalau AbRam sangat mirip dengan Shah Rukh Khan. Nggak percaya? Yuk simak 5 bukti AbRam dan Shah Rukh Khan bak kembaran yang brilio.net lansir dari laman Bollyworm, Kamis (31/5).

BACA JUGA :
Kisah 7 seleb Bollywood diganggu makhluk halus ini bikin merinding

1. Potret Shah Rukh Khan dan AbRam saat masih kecil, mirip banget nih wajahnya.

2. Sama-sama pakai kacamata hitam nih, sudah mirip kan?

3. Sama-sama lagi senyum dan menunjukkan lesung pipinya, kayak kembaran deh.

4. Sama-sama lagi gigit jari, ayah-anak kompak banget deh gayanya.

5. Lagi ketawa aja keduanya punya mimik wajah yang sama, AbRam memang menggemaskan.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags