1. Home
  2. »
  3. Selebritis
28 Juli 2019 20:01

Hadiri pernikahan Siti Badriah, Sule dan Naomi Zaskia minta didoakan

"Doakan aja yang terbaik lah buat kami," ungkap Sule. Weni Arfiyani

Brilio.net - Komedian sekaligus presenter Sule turut menghadiri resepsi pernikahan Siti Badriah dan Krisjiana yang digelar pada Sabtu (27/7) malam. Tak sendiri, Sule datang dengan didampingi oleh Naomi Zaskia yang disebut-sebut sebagai kekasihnya. Keduanya tampil serasi dengan busana batik bermotif senada.

Usai menghadiri resepsi pernikahan Siti Badriah, Sule dan Naomi Zaskia pun menjawab beberapa pertanyaan wartawan. Dikutip brilio.net dari liputan6.com, dalam wawancara tersebut, Sule mengisyaratkan keinginannya untuk naik ke pelaminan dengan pujaan hatinya tersebut.

BACA JUGA :
Ubah warna rambut, penampilan terbaru Sule bikin pangling


"Pengen lah nikah, siapa yang nggak kepengen," kata Sule mengungkapkan harapannya.

BACA JUGA :
Perhatian Naomi Zaskia ke Sule saat buka bersama ini bikin baper

foto: Instagram/@cuapcuap_mop

Saat disinggung soal rencana pernikahan dengan Naomi Zaskia, Sule menganggapinya dengan senyuman. Meski tak menyebut bakal segera naik pelaminan dengan Naomi Zaskia, namun Sule meminta doa yang terbaik untuk hubungannya dengan wanita berdarah Jerman tersebut.

"Doakan aja yang terbaik lah buat kami," ungkap Sule yang tampil mesra dengan Naomi Zaskia dalam acara tersebut.

foto: Instagram/@ferdinan_sule

Sementara itu, saat ditanya soal target menikah dengan Naomi Zaskia. Sule justru menjawabnya dengan berkelakar. Dirinya melempar candaan yang membuat orang-orang tertawa mendengarnya.

"Nggak ada target ya, karena saya bukan penembak ulung. Kalau penembak ulung harus ada target. Tunggu aja pokoknya mah lah ya," pungkas Sule.

Sebelumnya, Sule dan Naomi Zaskia memang sudah lama menjalin kedekatan. Kendati demikian, keduanya sempat mengaku hanya berteman dekat. Belakangan, Naomi Zaskia pun blak-blakan soal hubungannya dengan ayah Rizky Febian tersebut. Hubungan keduanya terkuak saat Naomi Zaskia membuat prank untuk Sule di kanal YouTube Sule.

Dalam video tersebut, Naomi Zaskia blak-blakan mengungkapkan hubungannya.

"(Bikin prank) biar baikan, biar ke depannya (hubungannya) lancar gitu kan ya. Gimana caranya biar pacarannya normal, biar ala-ala drakor (drama Korea). Masa baikan cuma ngasih makanan," ucap Naomi.



SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags