Brilio.net - Sebagai artis pendatang baru, Fuji berhasil mencuri perhatian publik hingga memiliki banyak penggemar. Namun sayangnya, di tengah popularitas Fuji yang naik daun, ia pun tak luput dari bullyan warganet. Salah satu yang sedang hangat jadi perbincangan mengenai istilah 'aura magrib' yang jadi julukannya.
Rupanya hal ini memicu Marion Jola untuk berkomentar. Saat hadir jadi bintang tamu di program YouTube Azka Corbuzier, penyanyi jebolan Indonesian Idol itu memberikan pembelaan terhadap Fuji yang jadi bulan-bulanan warganet. Marion Jola secara terang-terangan menyebut pemaknaan istilah tersebut menjijikan.
BACA JUGA :
Laporkan mantan manajer atas dugaan penggelapan, Fuji sebut kerugiannya mencapai miliaran rupiah
foto: YouTube/Azka Corbuzier
"Kayak kemarin tuh ngeliat kayak Kak Fuji gitu-gitu, orang bilang aura magrib yah istilah menjijikannya zaman sekarang. Bagiku ini lucu," ungkap perempuan 24 tahun itu.
BACA JUGA :
Ngaku ngefans, ini 7 momen Mikhayla anak Nia Ramadhani TikTokan bareng Fuji, parasnya bak seumuran
Justru Marion Jola menyatakan bahwa magrib menjadi pemaknaan yang indah. Baginya, maghrib adalah waktu matahari terbenam, yang mana seringkali disertai pemandangan langit memukau.
foto: Instagram/@lalamarionmj
"Magrib itu bukannya cakep yah ada sunset. Magrib itu kalau misalnya di Muslim waktunya untuk salat dan buka puasa. Indah banget loh waktu itu. Terus kenapa tiba-tiba artinya jadi gelap jadi kotor?" sambungnya.
Hal tersebut tentu bertolak belakang dengan istilah aura magrib yang digunakan warganet untuk bahan ejekan. Marion merasa ironis bahwa istilah tersebut kini digunakan untuk menghina atau merendahkan seseorang.
"Karena magrib aja dalam satu agama itu waktu saat buka puasa dan waktu untuk berdoa. Sunset tuh waktu keluarnya pas magrib. Lucunya orang Indonesia tuh sukanya gitu 'menurut gue lo tuh jelek, lo harus tahu lo jelek'," pungkasnya.