1. Home
  2. »
  3. Selebritis
3 Maret 2019 12:27

Hotman Paris tak diundang saat nikah, begini pengakuan Syahrini

Hotman Paris mengungkapkan pengakuan Syahrini terkait pernikahan yang tertutup. Nisa Akmala

Brilio.net - Pernikahan Syahrini dan Reino Barack yang digelar pada Rabu (27/2) di Masjid Camii, Tokyo, Jepang kini terus menjadi perbincangan publik. Tak hanya mengundang rasa penasaran publik, momen bahagia yang digelar tertutup tersebut membuat para sahabat ikut penasaran.

Pasalnya, beberapa sahabat dan rekan selebriti yang juga dekat dengan Syahrini tak diundang di hari bahagianya, termasuk Hotman Paris Hutapea. Seperti diketahui, Hotman Paris merupakan pengacara langganan Syahrini.

Kerap bekerja sama, keduanya pun diketahui memiliki hubungan pertemanan yang erat. Tak mendapatkan undangan pernikahan, Hotman Paris sempat mempertanyakan hal tersebut pada Syahrini melalui pesan singkat di WhatsApp. Sempat tak mendapat respons, Syahrini akhirnya buka suara.

Melalui akun Instagram pribadinya, Hotman Paris membacakan jawaban Syahrini yang dikirim melalui WhatsApp dari Jepang. Hotman Paris membacakan isi chat antara dirinya dengan Syahrini saat berada di Kopi Jhony. Dalam pesan tersebut, Syahrini berjanji akan mengundang Hotman Paris.


"Halo, akhirnya ada pesan subuh-subuh dari Princess Syahrini. Tadi pagi, Syahrini WA Hotman Paris. Ini lah WA Syahrini tadi subuh dari Jepang," kata Hotman Paris seperti dikutip brilio.net, Minggu (3/3).

Membalas pesan Hotman Paris, Syahrini meminta maaf karena lama memberikan jawaban atas pertanyaan Hotman lantaran dirinya tengah fokus mengurus pernikahannya dengan Reino Barack di Jepang. Syahrini juga mengungkapkan bahwa pernikahannya di Jepang memang dikhususkan untuk keluarga.

"Bang sabar ya, sorry slow respons. Karena fokus pernikahan di Jepang, only for my family dulu" lanjut Hotman Paris membacakan pesan Syahrini.

Membaca pesan Syahrini tersebut, ayah tiga anak tersebut memahami kenapa dirinya tidak diundang oleh Syahrini dan keluarga. "Makanya pantes gue nggak diundang katanya untuk keluarga aja dulu, ntar kalau saat perkara gua lagi ya," canda Hotman Paris.

Tak hanya itu, Syahrini juga mengungkapkan bahwa ia tidak mungkin mengundang Hotman Paris di hari bahagianya. Syahrini menyebutkan jika akan ada undangan untuk Hotman Paris dan para sahabat lain yang kemarin tidak diundang di Jepang.

"Untuk abang sahabatku, semua pasti ada invitation, soon will update you. Tidak mungkin tidak undang Bang Hotman di hari bahagia," pungkas Hotman kembali membacakan pesan Syahrini.

Meskipun tidak menyebutkan kapan dan di mana, dari pesan yang dibacakan Hotman Paris tersebut menandakan, bahwa Syahrini dan Reino Barack akan menggelar pesta pernikahan lagi yang dihadiri para sahabat. Wah, kira-kira di mana ya?

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags