Brilio.net - Bagi penggemar tontonan televisi, tentu sudah nggak asing dengan sinetron Bawang Merah Bawang Putih. Sinetron ini menjadi salah satu tontonan yang populer pada era 2000-an.
Selain ceritanya yang seru dan menarik untuk diikuti, Bawang Merah Bawang Putih juga menjadi sinetron yang bertabur bintang. Nah, pastinya kamu tahu dengan sosok Helsi Herlinda. Yups, pada saat itu ia memerankan karakter antagonis sebagai ibu tiri yang jahat kepada anaknya.
BACA JUGA :
Wanita langganan peran antagonis ini ternyata ibu aktor populer, intip 11 potretnya
Sepanjang kariernya, Helsi memang selalu sukses saat memerankan tokoh antagonis yang bisa menguras emosi. Hingga kini ia telah membintangi berbagai judul FTV, sinetron, hingga layar lebar lho. Aktingnya juga patut diacungi jempol.
Kariernya yang melejit membuat ia memiliki banyak penggemar. Namun, tak hanya dunia akting yang ia tekuni. Nampaknya, saat ini Helsi melebarkan sayapnya ke dunia bisnis. Menilik dari laman Instagram pribadinya, Helsi kerap mengunggah bisnis kuliner miliknya.
Nah, penasaran kan dengan potret terbarunya kini? Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Rabu (4/1).
BACA JUGA :
Langganan peran pelakor, intip 11 pesona Garneta Haruni mantan istri Didi Mahardika
1. Helsi Herlinda mengawali kariernya dari 1994. Ia berperan sebagai Vega saat debut sinetron yang bertajuk Pondok Pak Djon 2.
foto: Instagram/@helsi_herlinda
2. Wanita kelahiran 19 Maret 1974 ini telah membintangi berbagai judul FTV, sinetron, hingga layar lebar.
foto: Instagram/@helsi_herlinda
3. Namanya mulai melejit semenjak ia memerankan ibu tiri di sinetron Bawang Merah Bawang Putih pada 2004.
foto: Instagram/@helsi_herlinda
4. Lewat beberapa sinetron yang dibintangi, wanita 48 tahun ini kerap didapuk sebagai pemeran antagonis.
foto: Instagram/@helsi_herlinda
5. Meski langganan peran antagonis, namun dalam dunia nyata Helsi merupakan sosok yang penyayang.
foto: Instagram/@helsi_herlinda
6. Menilik dari akun Instagramnya, Helsi juga kerap menghabiskan waktu bersama dengan keluarga dan sahabat-sahabatnya.
foto: Instagram/@helsi_herlinda
7. Helsi tak hanya dikenal dengan perannya, tapi juga penampilannya yang terlihat fashionable.
foto: Instagram/@helsi_herlinda
8. Selain dari dunia hiburan, Helsi juga memiliki pendapatan lain lewat bisnis yang ia rintis. Diketahui dari laman Instagramnya, Hesti kini tengah mengelola bisnis kuliner.
foto: Instagram/@helsi_herlinda
9. Tak hanya kariernya dalam seni peran, Helsi ternyata pernah terjun ke dunia politik, lho. Pada 2019 ia pernah mencalonkan sebagai DPR namun tidak lolos.
foto: Instagram/@helsi_herlinda
10. Selain bisnis dan dunia hiburan saja, nampaknya Helsi juga merambah ke dunia fashion. Ia diketahui juga berprofesi sebagai desainer, lho.
foto: Instagram/@helsi_herlinda
11. Begini potret Helsi Herlinda, tampak tak banyak berubah ya? Meskipun memakai polesan makeup yang sederhana, tapi aura kecantikannya tetap terpancar.
foto: Instagram/@helsi_herlinda