1. Home
  2. »
  3. Selebritis
22 Januari 2018 14:01

Ingat Jose Armando di telenovela Esmeralda? Begini kabarnya sekarang

Aktor tampan asal Meksiko ini sampai dijuluki sebagai raja telenovela pada masanya. Annisa Amalia Hapsari

Brilio.net - Masih ingat dengan kisah Esmeralda dan Jose Armando? Telenovela yang menceritakan kisah cinta antara seorang gadis buta dengan lelaki tampan ini dulu sempat menjadi tontonan wajib ibu-ibu dan remaja perempuan saat itu. Alur ceritanya semakin seru karena ternyata Esmeralda yang lahir dalam keadaan lemah dan buta ditukar oleh ibunya sendiri dengan bayi laki-laki yang tidak lain adalah Jose Armando.

Dalam telenovela yang tayang pada tahun 1997 ini Jose Armando diperankan Fernando Colunga Olivares. Sedangkan, Esmeralda diperankan si cantik bermata biru Leticia Calderon.

BACA JUGA :
8 Potret Farida pemain Misteri Gunung Merapi, kini cantik berhijab


Melalui telenovela Esmeralda, Fernando Colunga Olivares meraih kesuksesannya pada saat itu. Fernando memang sudah banyak berperan dalam berbagai judul telenovela, namun telenovela Esmeralda dan Cinta Paulina lah yang berhasil membuat namanya terkenal hingga saat ini. Bahkan aktor tampan asal Meksiko ini sampai dijuluki sebagai raja telenovela pada masanya.

Penasaran nggak sih sama kabarnya kini? Di lansir brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (22/1), begini potret Fernando Colunga Olivares pemeran Jose Armando kini yang gantengnya nggak abis-abis.

1. Ini nih potret Fernando Colunga ketika berperan sebagai Jose Armando di Esmeralda. Jadi nostalgia nggak nih?

BACA JUGA :
Ingat The X-Files? Ini transformasi Gillian Anderson & David Duchovny

foto: kapanlagi.com

2. Kalau ini gaya Fernando sebagai koboi di salah satu telenovelanya. Fernando saat itu umurnya sudah menginjak kepala 4 lho.

foto: kapanlagi.com

3. Nah ini nih penampilannya di tahun 2016 kemarin. Tetap gagah dan ganteng ya.

foto: twitter/@officialFC1

4. Meski sudah tidak muda lagi, Fernando masih aktif bermain peran dalam serial telenovela dan film. Telenovela terakhirnya berjudul Passion and Power yang rilis tahun 2016.

foto: twitter/@officialFC1

5. Di umurnya yang hampir setengah abad, kemampuan akting Fernando masih mumpuni hal ini terbukti dengan penghargaan yang diraihnya pada tahun 2016 lalu.

6. Lihat deh gantengnya nggak luntur-luntur ya...

foto: twitter/@tinovelastv

7. Duh senyuman manisnya nggak berubah sama sekali.

foto: Instagram/@fernandocollunga

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags