1. Home
  2. »
  3. Selebritis
21 Juli 2017 18:05

Ini bayaran 9 aktor India yang sinetronnya tayang di Tanah Air

Mantannya Ayu Tin Ting, Shaheer Sheikh bayarannya fantastis. Karina Ayu Pradita

Brilio.net - Kamu penggemar sinetron India yang marak tayang di Indonesia? Tentunya kamu mulai familiar dengan aktor-aktornya yang tak cuma berbakat tapi juga berparas tampan. Beberapa waktu lalu terkuak bayaran dari para aktor televisi asal India tersebut, lho. Bayaran tersebut per hari tiap mereka syuting. Dari mulai aktor Mahabharata sampai aktor Madhubala yang beberapa waktu terakhir tengah menjadi buah bibir karena jalan ceritanya yang menarik, dan ratingnya meninggi.

Ingin tahu siapa saja dan berapa saja bayaran aktor yang sinetronnya digandrungi ibu-ibu di seantero Indonesia tersebut? Simak daftarnya berikut ini yang dirangkum brilio.net dari bollywoodlife.com, Jumat (21/7).

BACA JUGA :
Diangkat jadi film, ini 11 artis India yang cocok jadi Aladdin-Jasmine


1. Shabir Ahluwalia - Lonceng Cinta.

Aktor yang tampil di sinetron Lonceng Cinta ini ternyata bayarannya perhari saat syuting adalah Rp 19 juta.

BACA JUGA :
Begini gaya 8 aktor Bollywood pakai turban, mana yang paling ganteng?

2. Karan Patel - Mohabbatein.

Hampir setara dengan Shabir, Karan Patel yang memukau di serialnya yang berjudul Mohabbatein dan ditayangkan di ANTV ini bayaran syuting per harinya adalah Rp 18 juta.

3. Nakuul Mehta - Ishqbaaaz.

Si ganteng Nakuul Mehta yang mencuri perhatian di serial televisi India berjudul Ishqbaaaz ini memiliki bayaran syuting per harinya adalah Rp 17 juta.

4. Vivian Dsena - Madhubala.

Kamu ngikuti serial Madhubala di ANTV? Mau tahu berapa bayaran syuting aktor Vivian Dsena di serial tersebut? Vivian mendapat bayaran Rp 17 juta dalam sehari syuting.

5. Barun Sobti - Khushi.

Hampir setara dengan Vivian Dsena, Barun Sobti di serial Kushi memiliki bayaran Rp 16 juta perhari syutingnya.

6. Shaheer Sheikh - Navya.

Mantan kekasih Ayu Ting Ting yang tampil di serial Navya ini juga masuk dalam deretan aktor televisi India berbayaran tertinggi. Aktor yang sukses memerankan tokoh Arjuna di Mahabharata ini memiliki bayaran Rp 140 juta perharinya.

7. Karanvir Bohra - Naagin 2.

Karanvir Bohra yang sukses menyita perhatian ibu-ibu di Indonesia lewat aktingnya di serial Naagin 2 ini rupanya juga berpenghasilan tinggi perharinya. Ia memiliki bayaran hingga Rp 150 juta tiap syuting perharinya.

8. Ssharad Malhotra - Mahaputra.

Ssharad memiliki bayaran Rp 130 juta perhari syuting. Pantas saja ya dia nggak mengecewakan saat akting di Mahaputra. Kamu ngikuti serial ini nggak?

9. Kushal Tandon - Belahan Jiwa.

Ada yang nonton sinetron India Belahan Jiwa? Aktornya yakni Kushal Tandon memiliki bayaran hingga Rp 130 juta per hari syutingnya, lho.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags