1. Home
  2. »
  3. Selebritis
21 Januari 2017 09:05

Ini kabar terbaru 5 pemain drama 'Endless Love' setelah 17 tahun

Drama ini mampu membuat penontonnya sedih hingga menangis. Firda Olivia

Brilio.net - Penggemar drama Korea tentu nggak asing dengan K-Drama 'Autumn in My Heart' atau yang lebih populer di Indonesia dengan sebutan 'Endless Love'. Serial yang dibintangi Song Seung-heon (Yoon Joon-suh) dan Song Hye-kyo (sebagai Yoon Eun-suh) ini bisa dibilang menjadi pintu gerbang masuknya serial-serial Korea di Tanah Air setelah salah satu televisi swasta Indonesia menayangkannya pada awal tahun 2000-an.

Sepanjang sejarah, kisah tentang anak yang tertukar besutan sutradara Yoon Seok-ho itu mampu membuat penontonnya sedih hingga menangis. Cerita Endless Love bisa dikatakan sebagai pelopor bumbu khas yang ada di K-Drama yaitu makjang drama (konflik tak masuk akal), anak yang tertukar hingga salah satu karakter yang mengidap penyakit mematikan. Drama ini punya semua.

BACA JUGA :
12 Foto ini bukti Jang Hyuk tetap awet muda meski sudah kepala empat


Nah setelah hampir 17 tahun, gimana sekarang kabar para pemainnya? Yuk simak ulasannya Sobat Brilio, sekaligus nostalgia nih dikutip brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (20/1).

1. Song Seung-heon

BACA JUGA :
7 Alasan nonton K-Drama horor Solomon's Perjury, banyak dedek gemesnya

Dalam drama ini ia berperan sebagai Yoon Joon-suh. Seung-heon merupakan aktor Korea Selatan yang lahir di Seoul, Korea Selatan pada 5 Oktober 1976. Dia memulai kariernya sebagai model dan kemudian menjadi aktor yang terkenal sejak membintangi Endless Love (Autumn in My Heart). Di tahun ini ia masih berkarya, dan satu dramanya yang dinanti di tahun 2017 adalah Saimdang, Light's Diary, di mana berkesempatan menjadi lawan main aktris Lee Young-ae.

2. Song Hye-kyo

Di drama ini, Song Hye-kyo berperan sebagai Yoon/Choi Eun-suh. Aktris kelahiran Daegu, Korea Selatan ini juga mulai terkenal sejak membintangi Endless Love (Autumn in My Heart). Deretan drama yang dibintanginya bisa dibilang sukses lho, seperti Full House, That Winter The Wind Blows. Tahun kemarin ia kembali dengan akting apiknya di drama Descendants of The Sun (DoTS).

3. Won Bin

Won Bin berperan sebagai Han Tae-seok dalam drama ini, tipikal chabeol (anak orang kaya raya) dalam K-Drama yang mengalami cinta bertepuk sebelah tangan dengan Choi Eun-suh. Sekarang setelah ia menikah dengan aktris Lee Na-young pada Mei 2015 lalu, aktor kelahiran 10 November tersebut telah menjadi hot papa lho.

4. Han Chae-young

Dalam drama ini, Chae-young berperan sebagai Choi/Yoon Shin-ae, gadis yang dulunya tertukar dengan Eun-suh. Ia mulai dikenal sebagai aktris berbakat setelah membintangi drama 'Sassy Girl Chun-hyang' di tahun 2005.

5. Moon Geun-young

Endless Love bisa juga dibilang sebagai pintu gerbang Moon membuktikan kemampuan aktingnya. Ia berperan sebagai Eun-suh kecil yang malang. Setelah itu kariernya mulai menanjak hingga akhirnya ia didapuk sebagai tokoh utama dalam film 'My Little Bride' pada tahun 2004. Saat ini ia masih serius di bidang akting seperti membintangi beberapa drama dan juga film, seperti Glass Garden yang bakal tayang tahun ini.

Wah, gimana nih? Setelah tahu gimana kabar pemain utamanya, kamu jadi pengen nonton lagi kan? Siapin tisu yang banyak kalau mau 'marathon' lagi...

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags