Brilio.net - Putri Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) Kahiyang Ayu kini resmi menyandang marga Siregar, Selasa (21/11) tepat pukul 11.15 WIB. Peresmian marga Siregar itu ditandai dengan pemukulan gondang sebanyak tiga kali dan lemparan beras kuning.
Setelah menyandang marga Siregar, Kahiyang pun mengungkapkan bagaimana ia berterimakasih kepada keluarga Siregar serta Raja adat yang saat itu hadir. Di atas pelaminan yang disediakan oleh keluarga Doli Sinomba Siregar, Paman Bobby, ia pun memohon doa agar ke depan dirinya sang suami menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah dan warrahmah.
BACA JUGA :
Begini tampilan makeup Kahiyang Ayu saat acara pemberian marga
"Semoga saya bisa mengamalkan apa yang disampaikan para raja-raja," kata Kahiyang Ayu.
Sebelum upacara pemberian marga, dilakukan sidang adat terlebih dahulu oleh yang dihadiri oleh pihak keluarga dari marga Nasution, Siregar dan Raja Adat.
Upacara ini merupakan prosesi di mana pihak keluarga ayah Bobby yang bermarga Nasution meminta kepada pihak keluarga ibu Bobby yang bermarga Siregar untuk memberikan marga Siregar kepada Kahiyang.
BACA JUGA :
Kahiyang tanggapi warganet yang sebut riasannya mirip hantu