Brilio.net - Pernikahan putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep yang digelar sejak tanggal 8 hingga 11 Desember menuai perhatian publik. Acara besar ini digelar di dua tempat, yakni Yogyakarta dan Solo. Adapun venue tempat rangkaian acara berlangsung diantaranya Pura Mangkunegaran, Pendopo Agung Royal Ambarrukmo, dan tentu saja kediaman masing-masing mempelai.
Selama ini setiap prosesi siraman, Jokowi dan Iriana pasti menggelarnya di rumah pribadi di Solo. Kediaman Presiden Jokowi itu sudah tiga kali menggelar prosesi siraman, pertama anaknya Gibran, lalu Kahiyang, dan terakhir Kaesang. Tak sedikit yang menyoroti penampakan rumah dari orang nomor satu di Indonesia itu.
BACA JUGA :
9 Potret rumah pejabat terbengkalai puluhan tahun, arsitekturnya mewah
Nah, buat kamu yang nggak sempat memperhatikan seperti apa potret rumah Presiden Joko Widodo? Berikut ini brilio.net himpun potretnya dari berbagai sumber, pada Selasa (13/12).
BACA JUGA :
Viral hunian pribadi 'rumah botol' Ridwan Kamil, intip 11 potretnya
1. Pada Jumat, 9 Desember 2022, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana telah melangsungkan prosesi siraman yang dilakukan di kediaman pribadi Presiden. Rumah Presiden Jokowi berdampingan dengan rumah mendiang ibundanya, Sudjiatmi Notomihardjo.
foto:Tim Media Pernikahan Kaesang-Erina/Laily Rachev
2. Untuk sekelas Presiden, rumah itu tidak terlalu mentereng, namun tetap mewah dengan koleksi benda-benda artistik yang dimiliki Jokowi. Maklum, Jokowi dulu adalah pengusaha mebel, jadi dekat dengan furniture yang memiliki nilai seni.
foto:Tim Media Pernikahan Kaesang-Erina/Laily Rachev
3. Salah satunya yang paling menarik adalah lukisan besar di tempat sungkeman Kaesang kemarin. Meski cuma ada satu, lukisan abstrak itu cukup jadi point of interest.
foto:Tim Media Pernikahan Kaesang-Erina/Laily Rachev
4. Jika dilihat, rumah Jokowi ini selain lebar dan besar, juga tampak asri dan sejuk sebab banyak ditemui pohon dan tanaman hias di dalamnya.
foto:Tim Media Pernikahan Kaesang-Erina/Laily Rachev
5. Pintu pagar lipat rumah Jokowi juga sederhana. Desainnya cukup simpel yakni garis vertikal dengan bahan besi dan kayu.
foto:Tim Media Pernikahan Kaesang-Erina/Laily Rachev
6. Bagian outdoor, terdapat kolam renang dan pendopo yang menjadi lokasi siraman kemarin. Pemandangan halaman rumah Jokowi cukup indah dan sejuk dipandang.
foto:Tim Media Pernikahan Kaesang-Erina/Laily Rachev
7. Di bagian depan kolam renang juga terdapat sebidang tanah yang ditanami rumput hijau. Di sana tempat para menteri duduk sambil menunggu giliran menyiram Kaesang.
foto:BiroSetpres