1. Home
  2. »
  3. Selebritis
10 Oktober 2021 05:01

Intip ruang kerja 7 presenter, hadirnya properti antik bikin apik

Masing-masing presenter punya konsep berbeda untuk ruang kerja mereka. Namun semuanya demi menjalani pekerjaan senyaman mungkin. Dwiyana Pangesthi

Brilio.net - Memiliki ruang kerja di rumah merupakan privilese tersendiri untuk kaum profesional atau selebriti. Dengan karier yang melejit di industri hiburan, bukan hal mustahil rumah artis juga memiliki ruang kerja yang mewah.

Para seleb tak hanya menghabiskan waktu di luar rumah untuk bekerja. Mereka juga disibukkan dengan bisnis dan urusan pekerjaan lainnya. Apalagi di masa pandemi saat ini, kegiatan bekerja lebih banyak dilakukan di rumah. Maka tak aneh jika mereka punya ruang kerja khusus agak bisa bekerja senyaman mungkin.

BACA JUGA :
9 Cara Agus Yudhoyono menata ruang kerja, action figure diatur rapi


Hal serupa juga dialami para seleb, termasuk deretan presenter Tanah Air. Demi bekerja nyaman, mereka pun mendekorasi ruangan kerja seapik mungkin. Bahkan ada pula yang memajang beberapa properti antik.

Nah, seperti apa kira-kira dekorasi ruang kerja para presenter Tanah Air? Berikut ulasannya sebagaimana dihimpun brilio.net dari berbagai sumber, Minggu (10/10).

1. Ruang kerja pribadi Andre Taulany dibangun dengan desain klasik dan dipenuhi properti antik. Seperti terpajang satu pigura lukisan wajahnya yang dilengkapi dengan ukiran nama Andre Taulany.

BACA JUGA :
5 Langkah mengaplikasikan gaya Japandi pada rumah idaman kamu

foto: Instagram/@andreastaulany

2. Luna Maya memilih mendekorasi ruang kerjanya dengan konsep minimalis. Ia menghiasi rak dinding dengan beberapa foto dirinya. Selain itu, ia meletakkan koleksi piala dan penghargaannya di ruangan tersebut.

foto: YouTube/Atta Halilintar

3. Bak sebuah perpustakaan, ruang kerja Najwa Shihab dipenuhi koleksi buku yang tertata rapi di rak. Ruangannya pun terlihat nyaman dengan jendela besar yang mampu memberikan penerangan serta suasana asri di luar ruangan.

foto: Instagram/@najwashihab

4. Desainer sekaligus presenter Ivan gunawan selama pandemi ini tetap produktif bekerja. Dalam akun Instagram-nya, ia menunjukkan ruang kerjanya untuk mendesain baju. Terlihat beberapa tanaman kaktus terpajang rapi di meja kerja dan sudut ruangan.

foto: Instagram/@ivan_gunawan

5. Ruang kerja Ernest Prakasa terlihat estetik dengan penambahan lampu canggih. Di atas mejanya terdapat sebuah perangkat komputer dan beberapa alat tulis kantor. Menariknya, di kedua sisi dinding ini terdapat rak pajangan menggantung yang berisi piala dan koleksi gundam.

foto: Instagram/@ernestprakarsa

6. Nah, ini dia ruang kerja Nia Ramadhani serta kedua asistennya. Meski tak terlalu besar, namun tetap ruangan ini dilengkapi dengan komputer dan beberapa alat tulis yang komplet.

foto: YouTube/Jessica Iskandar

7. Setelah selesai direnovasi, rumah Raditya Dika kini tampak lebih futuristik namun tetap minimalis. Terlihat dalam ruang kerja tersebut, tidak banyak hiasan dan barang yang disimpan. Radit lebih memilih kesan minimalis dan memaksimalkan kegunaan.

foto:Instagram/@raditya_dika

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags