Brilio.net - Jika menyoal tentang presenter kawakan yang kondang, maka tak lengkap rasanya jika tak menyebutkan nama Dorce Gamalama. Dia adalah artis senior yang sudah khatam merasakan pahit manisnya dunia entertainment Tanah Air.
Sayang, di usianya yang ke-58 tahun, Dorce harus pergi untuk selamanya meninggalkan keluarga, sahabat, dan penggemarnya. Dorce meninggal pada Rabu (16/2) di RSPP Simprug pada pukul 07.30 WIB. Meski belum ada pernyataan gamblang mengenai penyebab meninggalnya Dorce, namun ia dinyatakan sakit Covid-19 dan dirawat di rumah sakit sebelum akhirnya mengembuskan nafas terakhir.
BACA JUGA :
Pesan Dorce Gamalama sebelum meninggal, siapkan kain kafan dan makam
Selama kurang lebih 33 tahun Dorce Gamalama berkecimpung di dunia hiburan Indonesia. Mulai jadi pemain film, penyanyi, dan presenter. Ketenarannya itu membawa dia banyak bertemu orang hebat, seperti presiden, artis luar negeri, dan masih banyak lagi.
Untuk mengenang kepergian Dorce Gamalama, berikut ini brilio.net menghimpun dari Instagram @dg_kcp, potret kenangan Dorce Gamalama di dunia hiburan, pada Rabu (16/2).
1. Mengawali karier di dunia entertainment sejak tahun 1989, siapa sangka mendiang Dorce Gamalama bisa sukses dan menjadi orang terkenal seperti sekarang.
BACA JUGA :
Dorce Gamalama meninggal dunia usai positif Covid-19
2. Ia banyak di undang ke berbagai acara sebagai presenter, baik off air maupun on air.
3. Ketenarannya itu membawa Dorce bisa bertemu banyak orang hebat dan terkenal lainnya. Seperti ketika ia bertemu dengan Shah Rukh Khan.
4. Bukan hanya itu, Dorce juga kerap diundang secara resmi untuk bertemu dengan orang nomor 1 di Indonesia. Semasa muda, ia sudah pernah bertemu langsung dengan Presiden Soeharto.
5. Berinteraksi dengan orang-orang penting sudah biasa baginya. Misalnya seperti potret ini, saat itu ia bertemu dengan almarhum BJ Habibie dan sang istri.
6. Sebagai artis senior, ia banyak mengenal rekan artis lain yang sama-sama bekerja di dunia hiburan. Mulai dari Raja Dangdut Rhoma Irama.
7. Sampai dengan penyanyi luar negeri seperti Siti Nur Haliza.
8. Ini adalah salah satu potret Dorce saat bersama Ozy Syahputra dan kawa-kawan.
9. Tak hanya menjadi presenter kondang, Dorce juga sempat menjajal dunia akting.
10. Selama 33 tahun kariernya di dunia hiburan nyaris tak pernah redup.
11. Meski beberapa tahun belakangan ini ia jarang membawakan acara lagi, tapi Dorce sesekali diundang sebagai bintang tamu di sebuah program.
12. Sebelum meninggal, nama Dorce Gamalama sempat naik usai kabar mengenai kondisinya yang memprihatinkan itu tersiar.
13. Kini presenter kondang itu pergi untuk selamanya di usia ke-58 tahun. Selamat jalan Dorce Gamalama.