1. Home
  2. »
  3. Selebritis
24 April 2020 16:42

Jarang muncul di TV, ini 8 momen Jennifer Arnelita momong anak

Jennifer Arnelita fokus mengurus rumah tangga. Ferra Listianti

Brilio.net - Eksis sejak awal 2000-an, kini artis pemeran tokoh antagonis memilih untuk vakum dari industri hiburan. Yaps, sebelumnya Jennifer Arnelita dikenal oleh para penggemar berkat aktingnya diberbagai judul sinetron seperti Kisah Sedih di Hari Minggu, Bunda, Demi Cinta, Pernikahan Dini, Hikayah, dan Cinta Puteri.

Bahkan, bukan hanya sinetron saja, Jennifer juga beberapa kali membintangi berbagai judul film layar lebar. Seperti Disini Ada Setan, Republik Twitter, Raksasa dari Jogja, Sabtu Bersama Bapak, dan 3 Dara 2.

BACA JUGA :
Intip menu sahur hari pertama 7 seleb, sehat dan bergizi


Semenjak menikah dengan Indra Darusman pada 2015 lalu dan telah dikaruniai putri cantik bernama Allumina Ghilli Darusman, wanita kelahiran Balikpapan ini memutuskan vakum di dunia seni peran yang telah membesarkan namanya.

Jennifer Arnelita sepertinya fokus dengan keluarga, momong anak dan mengurus suami. Lewat Instagram pribadinya, ia sering mengunggah waktu kebersamaannya dengan putrinya. Bukan hanya itu saja, ia pun tampak sering mengunggah beragam bersama keluarga kecilnya.

Potret Jennifer yang jarang muncul di layar kaca tentu membuat publik penasaran dengan kabar terbarunya. Berikut brilio.net rangkum dari Instagram @jenniferarnelita potret Jennifer Arnelita momong anak, Jumat (24/4)

BACA JUGA :
Momen sahur pertama 6 keluarga seleb, penuh kehangatan

1. Jennifer Arnelita kini lebih sering momong anak dan mengurus keluarga.

foto: Instagram/@jenniferarnelita

2. Ia cukup sering mengunggah foto saat berlibur di berbagai daerah di Indonesia.

foto: Instagram/@jenniferarnelita

3. Diketahui, Jennifer merupakan seleb yang hobi traveling. Ia juga mengajak sang putrinya.

foto: Instagram/@jenniferarnelita

4. Sepertinya Jennifer Arnelita menurunkan bakat fotogenik kepada anaknya. Putri Jennifer Arnelita sudah pandai bergaya bak model.

foto: Instagram/@jenniferarnelita

5.Beda di film, beda dengan dunia nyata. Dulu saat main sinetron atau film, Jennifer Arnelita kerap mendapatkan peran antagonis.

foto: Instagram/@jenniferarnelita

6. Potretnya bersama sang putri yang super ceria, auranya selalu positif ya.

foto: Instagram/@jenniferarnelita

7. Keluarga kecilnya pun sangat kompak.

foto: Instagram/@jenniferarnelita

8. Terkenal dengan gayanya yang tomboy, potret Jennifer kini memang pantas disematkan sebagai hot mama ya.

foto: Instagram/@jenniferarnelita

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags