1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
25 September 2020 16:26

Lama tak tampil di layar kaca, ini 10 potret terkini Guta Gutawa

Gita Gutawa kini lebih fokus sibuk di balik layar. Irsandy Dwi

Brilio.net - Gita Gutawa,putri Erwin Gutawa yang memiliki nama lengkap Aluna Sagita Gutawa mulai meniti karier sebagai musisi pada tahun 2005.Kala itu dia adalah seorang penyanyi cilik yang terkenal setelah bernyanyi bersama ADA Band. Setelah momen itu, Gita Gutawa terus berkembang dengan mengeluarkan single-single baru, hingga akhirnya bisa mengeluarkan album.

Nggak berhenti sampai di situ, musisi cantik kelahiran 11 Agustus 1993 ini juga akhirnya mengembangkan bakatnya ke dunia adu akting. Dia telah bermain di berbagai judul sinetron dan film.

BACA JUGA :
Beda 13 tahun, ini 10 potret akrab Gita Gutawa dan adiknya


Namun, Gita Gutawa adalah sosok artis yang menganggap bahwa pendidikan adalah hal yang penting. Setelah lulus SMA dia tak menyiak-nyiakan kesempatannya untuk kuliah di Inggris.

Setelah kuliah di Inggris, dia mulai jarang muncul di layar kaca. Bahkan, setelah lulus dari bangku kuliah Gita Gutawa nggak memilih kembali bermain film atau sinetron.Dia lebih memilih terlibat di balik layar dengan membuat project 'Di Atas Rata-Rata' bersama sang ayah, Erwin Gutawa.

Para fans masih bisa mengetahui kabar terkini Gita Gutawa karena dia cukup aktif membagikan rutinitas kegiatannya lewat akun Instagram pribadinya.

BACA JUGA :
5 Potret kedekatan Gita Gutawa & adik Vidi Aldiano, gandengan

Dirangkum brilio.net dari akun Instagram @gitagut, Jumat (25/9), berikut ini beberapa potret terbaru Gita Gutawa.

1. Gita Gutawa kini disibukkan kegiatan bersama dengan sang ayah.

2. Penyanyi dengan suara merdu ini juga tak jarang membagikan kegiatan bermusiknya di akun Instagram.

3. Gita Gutawa dan sang ayah berfoto dengan Lyodra yang menjadi bagian poject 'Di Atas Rata-Rata'

4. Gita Gutawa terlihat masih imutya.

5. Gita Gutawa terkenal pandai memadupadankan makeup dengan busana yang ia kenakan, sehingga terlihat serasi.

6. Penyanyi yang terkenal andal dalam teknik suara kepala atau falseto ini dikenal gemar membaca lho.

7. Project 'Di Atas Rata-Rata' sangat membuat Gita Gutawa merasa antusias.

8. Selama masa pandemi ini, Gita Gutawa lebih sering menghabiskan waktu di rumah, dan dekat dengan sang adik.

9. Sepertinya sosok sang ayah adalah sosok yang menginspirasi Gita Gutawa untuk lebih aktif di balik layar.

10. Ini salah satu momen kebersamaan Gita Gutawa dengan sang adik yang beberap waktu lalu berulang tahun.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags