1. Home
  2. »
  3. Selebritis
5 Maret 2020 13:43

Jarang terekspos, ini 8 potret kedekatan ibu BCL dan besannya

Ibu Bunga dan ibu Ashraf kerap bertemu untuk memberikan dukungan kepada Bunga Citra Lestari. Farika Maula

Brilio.net - Kepergian Ashraf Sinclair, yakni suami Bunga Citra Lestari sampai saat ini pastinya masih menyisakan duka mendalam. Meskipun sedang dalam keadaan berduka, beberapa saat yang lalu Bunga Citra Lestari mampu mengatasi rasa kehilangannya. Bunga tampak sudah kembali memenuhi jadwal manggungnya di sebuah acara off-air di daerah Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Pada momen penampilan perdana usai kepergian Ashraf, wanita yang akrab disapa BCL ini tampak sangat tegar. Bahkan beberapa minggu setelah kepergian Ashraf, BCL tampil satu panggung bersama musisi papan atas, Ronan Keating. Saat itu, BCL ditemani oleh Noah Sinclair dan ibunya, Emmy Syarif.

Sejak saat itu, sosok ibunda Bunga Citra Lestari mendadak jadi perbincangan publik. Sosoknya pun semakin banyak dicari publik, apalagi gayanya saat bersama Noah kompak banget. Tak hanya kompak bersama sang cucu, Emmy juga terlihat kompak di beberapa kesempatan bersama sang besan.

Melalui akun Instagramnya, Emmy kerap membagikan potret kedekatan bersama orangtua Ashraf Sinclair. Apalagi dengan ibu Ashraf, Khadijah Abdul Rahman. Keduanya kerap menghabiskan waktu bersama dari mulai liburan bareng hingga mengasuh sang cucu.

Nah, kali ini untuk kamu yang penasaran dengan potret kedekatan ibu BCL dan besannya, berikut brilio.net rangkum dari akun Instagram @emmymuchlis dan @bclsinclair, Kamis (5/3).

1. Emmy dan Khadijah terlihat kompak saat menemani BCL bekerja. Ketiganya pun tak segan memamerkan senyum sumringahnya.

BACA JUGA :
Aishah Sinclair kenang sosok Ashraf, kakak yang bikin bangga


Potret kedekatan ibu BCL dan besannya
Instagram /@emmymuchlis @bclsinclair

2. Dalam kesempatan lain, Emmy dan Khadijah juga kembali menemani BCL saat bekerja. Terlihat kompak, keduanya menjadi orangtua idaman.

BACA JUGA :
Judika dikritik usai bikin BCL nangis, istri ungkap cerita di baliknya

Potret kedekatan ibu BCL dan besannya
Instagram /@emmymuchlis @bclsinclair

3. Tak hanya menyayangi BCL, Emmy dan Khadijah juga kompak mengasuh sang cucu, Noah Sinclair.

Potret kedekatan ibu BCL dan besannya
Instagram /@emmymuchlis @bclsinclair

4. Tak sekadar menemani BCL bekerja, keduanya juga sering hangout bareng. Gayanya pun sama-sama stylish.

Potret kedekatan ibu BCL dan besannya
Instagram /@emmymuchlis @bclsinclair

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags