Brilio.net - Industri perfilman dunia saat ini sedang berkembang pesat. Perkembangan tersebut meliputi teknologi pembuatannya dan alat untuk menontonnya. Berbicara mengenai teknologi film, kita tidak boleh melewatkan sebuah franchise film superhero paling laku saat ini yaitu Marvel Cinematic Universe MCU).
Maka sudah tidak dapat dipungkiri bahwa Marvel Cinematic Universe memiliki keuntungan yang sangat besar. Film-film yang di produksi oleh MCU selalu berhasil memecahkan rekor-rekor box office.
BACA JUGA :
Segera rilis, tiket presale Avengers: End Game ini laku seharga mobil
Serial terakhir The Avengers bakal segera menghampiri layar bioskop. Film dengan titel Avengers: Endgame bakal tayang di Indonesia pada Rabu (24/3) mendatang. Film ini pun digadang-gadang bakal mencatat banyak rekor.
Seiring dengan nilai keuntungan franchise MCU yang nilainya tinggi, past para aktornya pun pasti dibayar dengan sangat tinggi. Keuntungan dan bayaran dari Marvel Cinematic Universe kepada aktor-aktor ini juga membuat kekayaan bersih para aktornya melonjak drastis.
Penasaran kan jumlah kekayaan para pemain Avengers: Endgame ini. Berikut brilio.net rangkum dari beberapa sumber mengenai kekayaan para pemeran di Avengers: Endgame. Tebak siap pemain Avengers: Endgame terkaya ?
BACA JUGA :
Tayang 26 April 2019, ini 7 fakta terbaru film Avengers: Endgame
1. Robert Downey Jr.
foto: Instagram/@robertdowneyjr
Robert Downey Jr dinobatkan dengan aktor terkaya dibandingkan dengan aktor Avengers: Endgame lainnya. Robert Downey Jr memang memiliki darah seni peran dalam dirinya mengingat ayahnya juga seorang aktor. Ia pertama kali mulai menjadi salah satu aktor dari Marvel Cinematic Universe sat dirinya berperan sebagai Tony Stark atau Iron Man pada tahun 2008 silam.
Pada film pertamanya itu, ia hanya dibayar sebanyak Rp 7 miliar dan bayaran itu tidak ada apa-apanya dibandingkan dengan bayarannya sekarang. Ia telah dibayar total Rp 140 miliar dari total 8 film dari Marvel Cinematic Universe dan itu belum termasuk keuntungan lainnya dari film-film yang ia perankan. Robert Downey Jr memiliki kekayaan bersih sebesar Rp 4,2 triliun.
2. Scarlett Johansson.
foto: Instagram/@scarlett.johansson.fc
Aktris berusia 34 tahun asal Amerika Serikat yang memerankan Black Widow ini memiliki total kekayaan bersih Rp 2,1 triliun. Berdasarkan estimasi gaji dari Scarlett Johansson, ia mendapatkan keuntungan lebih banyak dalam satu hari daripada rata-rata orang dalam setahun. Ia mendapatkan Rp 950 juta dalam sehari. Bahkan Forbes memasukannya kedalam daftar aktris dengan bayaran tertinggi di dunia.
3. Chris Hemsworth.
foto: Instagram/@chrishemsworth
Chris Hemsworth lahir dalam keluarga yang juga menekuni dunia seni peran. Aktor kelahiran Australia ini dikenal karena perannya menjadi Dewa Petir, Thor. Sebagai pemeran Thor dalam franchise Marvel Cinematic Universe, ia mendapatkan banyak keuntungan. Dilaporkan bahwa kekayaan bersih milik Chris Hemsworth saat ini mencapai Rp 1,3 triliun.
4. Chris Evans.
foto: Instagram/_chrisevans_
Captain America merupakan seorang Avenger pertama, namun jika membicarakan kekayaannya maka ia bukan yang terkaya. Kekayaan bersihnya saat ini sebesar Rp 700 miliar.
Bayarannya saat memerankan film Marvel pertamanya The First Avenger: Captain America, hanya sebesar Rp 4,2 miliar. Pada tahun 2012 dalam film sekuel Avengers yang pertama, Chris Evans mendapat bayaran sebesar Rp 2,8 miliar hingga Rp 4,2 miliar.
5. Jeremy Renner.
foto: Instagram/@renner4real
Pemeran Hawkeye ini memulai perannya dalam Marvel Cinematic Universe sebagai aktor uncredited dalam film Thor yang pertama. Dalam film itu juga kita mulai mengenal karakter Clint Barton, seorang yangat ahli dalam memanah. Kekayaan bersih Jeremy Renner saat ini sama seperti Chris Evans, yaitu Rp 700 miliar.
6. Don Cheadle.
foto: Instagram/@doncheadle
Di antara aktor Avengers yang lainnya, hanya Don Cheadle yang memiliki karier akting terlama bersama dengan Robert Downey Jr. Aktor yang memerankan War Machine ini memulai karier aktingnya dari tahun 198-0an dan telah menjadi nominasi dalam berbagai ajang penghargaan perfilman bergengsi di dunia. Walaupun perannya tidak begitu besar dalam Marvel Cinematic Universe, namun dengan keterlibatannya sebagai War Machine, ia memiliki kekayaan sebesar Rp 500 miliar.
7. Mark Ruffalo.
foto: Instagram/@markruffalo
Diantara 6 Avenger original lainnya, Hulk memiliki kekayaan bersih terendah. Hal tersebut dikarenakan oleh Marvel hanya memiliki satu film Hulk dan saat itu pemerannya bukanlah Mark Ruffalo.
Ia menggantikan Edward Norton sebagai Bruce Banner dalam film Avengers yang pertama. Namun walaupun begitu, kekayaan bersihnya yang ia dapatkan dari Marvel adalah sebesar Rp 420 miliar.
8. Paul Rudd.
foto: Instagram/@marvel.paulrudd
Pemeran Ant-Man ini hampir sama seperti Hulk sat berbicara mengenai kekayaan bersih. Paul Rudd dikenal sebagai aktor komedi, dan ia termasuk sebagai aktor terbaru yang bergabung bersama Marvel Cinematic Universe. Kekayaan bersih yang dimiliki Paul Rudd saat ini sebesar Rp 420 miliar.
9. Brie Larson.
foto: Instagram/@brielarson
Aktris asal Amerika Serikat ini memerankan Captain Marvel dalam dan memiliki film solonya yang berjudul Captain Marvel. Aktris ini sudah mendalami dunia akting sejak masih kecil di tahun 90-an.
Ia merupakan aktris terbaru setelah Paul Rudd yang bergabung bersama Marvel Cinematic Universe. Walaupun terbaru, hal tersebut tidak menghentikannya masuk kedalam jajaran pemeran film terkaya yang bermain di Avengers: Endgame. Kekayaan bersihnya saat ini adalah Rp 140 miliar.
(mgg/Aldorino Mahendra)