1. Home
  2. »
  3. Selebritis
8 April 2020 23:03

Kenang Glenn Fredly, Maia dan Judika nyanyikan lagu Glenn live di IG

Maia dan Judika kebetulan sedang live saat mendapat kabar meninggalnya Glenn Fredly. Hapsari Afdilla

Brilio.net - Kabar meninggalnya Glenn Fredly membuat banyak orang bersedih. Tak terkecuali para musisi Indonesia yang memang mengenal dengan sosok Glenn.

Kabar duka itu kemudian menyebar cepat di seluruh media sosial. Sejumlah seleb mengucapkan bela sungkawa lewat akun sosial media mereka.

BACA JUGA :
Mengenal meningitis, penyakit yang merenggut nyawa Glenn Fredly


foto: Instagram/@glennfredly309

Saat bersamaan, Judika tengah live di Instagram bersama dengan Maia Estianty. Keduanya pun mengaku terkejut mendengar berita tersebut.

BACA JUGA :
Glenn Fredly sempat dibawa ke rumah sakit namun penuh

"Glenn Fredly meninggal, serius nih?" tanya Maia Estianty.

"Oh iya benar katanya di Liputan6.com. Benar ya? Itu di mana? Liputan6.com?" tanya Judika

Suasana pun langsung berubah menjadi sendu. Secara spontan, Judika dan Maia Estianty menyanyikan lagu-lagu Glenn seperti "Kasih Tak Berujung", "Akhir Cerita Cinta", "Januari".

"Mudah-mudahan almarhum diterima di sisi tuhan yang maha esa. Aduh langsung berubah nih (mood) kita nih," kata Maia Estianty.

foto: Liputan6.com

Setelah keduanya menyanyikan lagu tersebut, Judika dan Maia Estianty menyampaikan belasungkawa.

"Selamat jalan bung Glenn, Tuhan kasih tempat terindah untuk Glenn Fredly, jaga juga keluarga yang ditinggalkan. Aku masih shock juga dengar ini, aku kaget banget dengar berita perginya Glenn Fredly, yang jelas ini pukulan yang keras untuk keluarganya, apalagi istrinya baru melahirkan anak pertama, baru 40 hari lagi tadi aku lihat kabarnya," kata Judika.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags