1. Home
  2. »
  3. Selebritis
21 Juli 2018 17:35

Kental nuasana Jawa, ini 10 momen lamaran Baim Wong & Paula Verhoeven

Lamaran dilangsungkan di kota kelahiran Paula, Semarang, Jawa Tengah. Nisa Akmala

Brilio.net - Setelah beberapa kisah cintanya kandas di tengah jalan, Baim Wong akhirnya mantap menjatuhkan pilihannya kepada model cantik, Paula Verhoeven.

Hari ini, Sabtu (21/7) keduanya resmi melangsungkan lamaran di kota kelahiran Paula, Semarang, Jawa Tengah. Baim Wong datang bersama keluarga besarnya dari Jakarta menuju Semarang pada Jumat kemarin.

BACA JUGA :
Foto prewedding bareng Baim, Paula Verhoeven disebut mirip artis ini


Acara lamaran yang kental dengan nuansa Jawa tersebut juga dihadiri para sahabat Baim Wong. Potret-potret lamaran Baim dan Paula pun kini sudah mewarnai berbagai akun gosip.

Penasarankan seperti apa momen lamaran Baim dan Paula? Dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Sabtu (21/7), yuk simak sepuluh momen lamaran Baim Wong & Paula Verhoeven.

1. Melalui akun Instagram pribadinya, Baim Wong sempat mengunggah potretnya bersama keluarga saat berada di bandara Soetta.

BACA JUGA :
Resmi dilamar, begini cara unik Baim Wong persunting Paula Verhoeven


foto: Instagram/@baimwong


2. Nah, kalau yang ini momen keduanya waktu persiapan lamaran. Bahagia banget ya Baim dan Paula?


foto: Instagram/@baimdanpaula


3. Kalau yang ini detail dekorasi tempat lamaran Paula dan Baim di Balemong Resort, Semarang.


foto: Instagram/@baimdanpaula


4. Antimainstream, Baim dan Paula memilih gelang simpel ini jadi souvenir lamaran mereka.


foto: Instagram/@baimdanpaula


5. Dude Herlino, Dimas Seto dan Moammad Emka juga hadir di hari bahagianya Baim Wong nih.


foto: Instagram/@dude2herlino


6. Baim Wong duduk didampingi kedua orangtuanya nih. Senyum bahagianya nggak pernah ketinggalan.


foto: Instagram/@humble_glam


7. Nggak cuma dekorasi, MC-nya juga dandan dengan busana jawa.


foto: Instagram/@humble_glam


8. Ini suasana lamaran Baim dan Paula.


foto: Instagram/@dedisukemang


9. Ciye Presiden Jomblo bentar lagi sudah turun tahta nih.


foto: Instagram/@baimwong_fans_club


10. Proses lamaran Baim dan Paula yang berlangsung lancar dan penuh kebahagiaan. Semoga lancar sampai hari H Baim dan Paula~

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags