1. Home
  2. »
  3. Selebritis
3 April 2020 12:41

Kevin Liliana ungkap keinginannya saat pandemi corona berakhir

Ia memiliki tiga keinginan yang akan dilakukan ketika pandemi ini berakhir. Aliftya Amarilisya

Brilio.net - Mudah dan cepatnya penyebaran virus corona memberikan dampak yang begitu besar di berbagai lini kehidupan manusia. Dalam skala yang kecil, aktivitas atau rutinitas sehari-hari mau tak mau pun jadi turut terganggu. Akibat pandemi tersebut, kini banyak orang terpaksa harus menghabiskan sebagian besar waktunya di rumah.

Untuk jangka waktu yang pendek, menghabiskan seluruh waktu yang dimiliki dengan berada di rumah saja tentu tidak terlalu bermasalah. Akan tetapi, untuk jangka waktu yang panjang, bisa jadi justru terasa sebaliknya.

BACA JUGA :
10 Gaya cantik Kevin Lilliana, peraih mahkota Miss International 2017


Hal itulah yang sedikit banyak turut dirasakan oleh Kevin Liliana. Adanya pandemi Covid-19 membuat dirinya terpaksa harus membatasi kegiatan di luar rumah. Alhasil, model yang juga runner-up 1 Puteri Indonesia 2017 tersebut saat ini jadi lebih sering berada di rumah.

Lewat akun Instagram-nya, Kevin pun lalu mengaku bahwa apa yang dilakukannya kini terasa tidak mengenakkan dan terlalu monoton. Ia pun berharap, kondisi yang ada saat ini bisa segera kembali kondusif seperti semula.

"Ternyata kalo rebahan terus juga ga enak yaa..
Semoga segera berlalu dan segera membaik kondisi kita semua, pergilah jauh-jauh dari galaxy wahai kau COVID-19!!," tulis Kevin.

BACA JUGA :
10 Potret cantiknya Kevin Lilliana saat memakai kebaya

View this post on Instagram

A post shared by Kevin Lilliana (@kevinlln) on

Masih dalam postingan yang sama, Kevin pun berkata bahwa ia memiliki tiga keinginan yang akan dilakukan ketika pandemi ini berakhir. Pertama, ia ingin kembali aktif olahraga dan mencoba jenis olahraga baru.

"Kalau keadaan sudah membaik, aku pingin: 1. Balik lagi olahraga, ada olahraga baru yang menunggu dan harus dicoba yaitu prenatal yoga. Wish me luck, ini badan udah meronta minta olahraga tapi takut salah kalau home workout karena sebelumnya kalo olahraga dirumah main body weight (KANGEN fitness bgt, dan udah terlanjur suka sama hasilnya, semoga selalu tinggi hasratku untuk berolahraga.)," tulisnya.

Di samping itu, dirinya juga ingin mengubah penampilannya dengan mencoba gaya rambut yang berbeda dari yang sebelum-sebelumnya. Sementara yang terakhir, ia pun ingin menyicil perlengkapan sebagai ibu baru.

"2. Mau potong rambut, mencoba gaya rambut yang berbezaaa.. Dari sebelum nikah pengen potong ekstrim. 3. Mau mulai cicil new mom essentials," tambahnya.

Melihat postingan tersebut, sederet netizen pun kemudian turut membanjiri kolom komentar Kevin. Tak sedikit di antara mereka yang turut menuliskan berbagai hal yang akan dilakukan usai pandemi berakhir.

"Aku juga mau potong rambuut teh...," tulis @intan_tyagita_ramdhani.

"Mau pulang ke kampung halaman nan jauh di sana, ziarah ke makam Ibu," sambung @lydiasitanggang.

"Maen tenis, traveling keluar kota/negeri, pulang ke rumah di Lampung ketemu orang tua. Koro-Koro punahlah kalian nyusul dinosaurus!" tulis @dharukusumahady.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags