1. Home
  2. »
  3. Selebritis
19 September 2019 08:48

Kisah Ifan Seventeen mengalami kejadian mistis, bikin merinding

Kisah horornya terjadi di Balikpapan. Lola Lolita
foto: Instagram/@ifanseventeen

Brilio.net - Kejadian mistis seakan terus menghampiri siapapun dan menjadi kisah yang begitu mengundang penasaran banyak orang. Belum lama ini pun Ifan Seventeen membagikan kisah horor atau mistis yang dialaminya ketika sedang berada di Balikpapan, Kalimatan Timur.

Kejadian mengerikan itu diceritakannya melalui unggahan Instagram pribadinya. Kala itu Ifan menginap di sebuah hotel di Balikpapan. Ifan mengatakan bahwa dirinya terpaksa harus menginap satu malam lantaran pesawat yang akan tumpanginya mengalami penundaan jadwal keberangkatan.

BACA JUGA :
Momen 8 vokalis band bareng putrinya, Ifan Seventeen jadi sorotan


"Jadi karna pesawat delay gara2 asap, kita akhirnya harus stay 1 malem lg di Balikpapan, di hotel deket bandara," tulis Ifan.

Untuk megisi kebosanan dan waktu senggangnya, Ifan Seventeen memutuskan untuk untuk melakukan live di Instagram pribadinya. Vokalis Seventeen ini mencari tempat sepi dan memulai siaran langsungnya pada tengah malam.

"Karna gabut akhirnya iseng pergi ke pool di lantai 5 dan live ig disana. Susananya sepi ga ada orang satupun, sekitar jam 00.30 malem, dengan angin yang sepoi2 banget, dan dibelakangku ada bukit dan hutan yang cukup gelap," katanya.

BACA JUGA :
9 Potret Rania Dzaqiri, putri Ifan Seventeen yang jarang disorot

Lihat postingan ini di Instagram

Okay ini penjelasan soal live ig horor tadi malem. Jadi karna pesawat delay gara2 asap, kita akhirnya harus stay 1 malem lg di Balikpapan, di hotel deket bandara. Karna gabut akhirnya iseng pergi ke pool di lantai 5 dan live ig disana. Susananya sepi ga ada orang satupun, sekitar jam 00.30 malem, dengan angin yang sepoi2 banget, dan dibelakangku ada bukit dan hutan yang cukup gelap. Dan ternyata Horor pun dimulai saat aku ngebahas soal cara ngejaga suara, kalo di akhir video (disarankan pake headset) itu kedengeran suara kaya burung kalkun kecil saut2an. Tapi at the moment aslinya dari bukit dibelakangku muncul suara2 kaya menggeram tapi melengking dan berkali-kali. Dan saat aku liat lagi videonya ternyata diawal video ada suara Hehh sekitar 2 apa 3 kali, awalnya aku pikir suara nafasku sendiri yang ketangkep speaker hp. Tapi ternyata sebelum dan sesudah itu ga ada suara yang serupa saat aku ngomong. Wallahualam si itu apa, tapi at the moment emang itu scary banget.

Sebuah kiriman dibagikan oleh Riefian Fajarsyah (@ifanseventeen) pada

Ifan mulai merasakan ada yang aneh di sekitarnya. Keanehan itu ia rasakan ketika ia sedang membicarakan tentang perbedaan vokalis dengan personel band lainnya.

"Dan ternyata Horor pun dimulai saat aku ngebahas soal cara ngejaga suara, kalo di akhir video (disarankan pake headset) itu kedengeran suara kaya burung kalkun kecil saut2an. Tapi at the moment aslinya dari bukit dibelakangku muncul suara2 kaya menggeram tapi melengking dan berkali-kali," cerita Ifan.

Telihat dari unggahan Ifan, dalam video singkat tersebut tampak Ifan merasa tidak nyaman. Setelah beberapa kali menoleh ke belakang, akhirnya ia memutuskan untuk meninggalkan tempat itu. Karena penasaran, Ifan pun akhirnya mengecek ulang video tersebut.

"Dan saat aku liat lagi videonya ternyata diawal video ada suara 'Hehh' sekitar 2 apa 3 kali, awalnya aku pikir suara nafasku sendiri yang ketangkep speaker hp. Tapi ternyata sebelum dan sesudah itu ga ada suara yang serupa saat aku ngomong.
Wallahualam si itu apa, tapi at the moment emang itu scary banget," pungkasnya.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags