1. Home
  2. »
  3. Selebritis
30 November 2018 22:14

Lagunya trending di banyak negara, ini ungkapan haru Ayu Ting Ting

Lagu itu mengenai jangan gampang memandang seseorang sebelah mata. Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Setelah merencanakan cukup lama, pedangdut Ayu Ting Ting akhirnya merilis single terbarunya berjudul Jangan Gitu Dong, Selasa (27/11) silam. Tiga hari usai perilisan video klipnya yang diunggah di akun YouTube HITS Records, lagu Jangan Gitu Dong telah ditonton sebanyak 1,2 juta kali dan berhasil menduduki posisi nomor 2 trending di YouTube.

Sebelumnya, penyanyi 26 tahun itu mengungkapkan bahwa single terbarunya ini menceritakan mengenai jangan gampang memandang seseorang sebelah mata. Dalam beberapa baitnya juga terdengar jelas lirik bermakna jangan melihat hanya dari penampilan luarnya saja.

Atas pencapaian yang luar biasa ini, lewat akun Instagram pribadinya ibu satu tersebut mengungkapkan rasa syukurnya yang tak henti. Kebahagiaannya kian bertambah karena mendapat respon positif dan disukai banyak orang. Tak sebatas itu, Ayu berharap agar single terbarunya bisa menghibur siapapun.

"Alhamdulillah..makasih semuanya, Ternyata gak cuma trending di Indonesia aja. Di beberapa negara seperti Hongkong, Singapore, Taiwan dan lainnya menyusul. Terimakasih atas dukungannya semua. Ayu sayang kalian semua. Lagu ini bener-bener Ayu banget luv u all," tambah pelantun Alamat Palsu tersebut.

Meski mulanya konsep busana Ayu dalam video klip tersebut sempat menuai pro dan kontra dari warganet yang menyebut menirukan gaya Ariana Grande, namun mantan istri Henry Baskoro itu membuktikan karyanya diterima baik oleh masyarakat luas, terutama pecinta musik dangdut.

"Sukses mbak ayu lagu baru nyaa," tulis @queen_dewiperssikreal.

"Wow luar biasa congrats Ayuuu. kejang2 dah para haters," sambung @marlisida.

"Di hongkong #trending13 selamat ya kak ayu sukses slalu," komen @millajanuary.

"Alhamdulillah gk sia sia usahmu cantik moga Rizki nya selalu mengalir dan keluarga mu di lindungi allah amiin," tutup @za_aytinglici0us_lombok.



SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags