1. Home
  2. »
  3. Selebritis
14 Desember 2017 21:29

Lama tak terdengar kabarnya, begini penampilan Ulfa Dwiyanti sekarang

Buat kalian generasi 90-an pasti sudah tak asing lagi dong dengan nama artis sekaligus komedian dan MC ini. Firda Olivia

Brilio.net - Buat kalian generasi 90-an pasti sudah tak asing lagi dong dengan nama artis sekaligus komedian dan MC ini. Ialah Ulfa Dwiyanti asrtis serba bisa yang kini sudah lama tak terdengar lagi gaungnya.

Setelah tak diketahui keberadaan dan kabarnya karena sudah tak muncul lagi di televisi, komedian yang sering dipasangkan dengan Eko Patrio ini muncul dalam sebuah resepsi pernikahan sebagai MC.

BACA JUGA :
Begini kabar terbaru 7 seleb yang pernah dikabarkan meninggal dunia


Dalam foto unggahan akun Instagram @luqmanoktaviana_mc, mantan penyiar radio ini nampak mengenakan dress cantik berwarna soft pink yang matching dengan selendang yang menghiasi kepalanya.

"With #ulfadwiyanti, Sabtu 7 Oktober 2017. Nge-MC Akad nikah & Resepsi Astrid & Fahmi," tulis akun Luqman Oktaviana, rekan MC Ulfa saat itu.

Wah, seperti apa sih kabar Ulfa saat ini? Yuk simak ulasan Brilio di bawah ini ya!

BACA JUGA :
Transformasi Nera Merlin setelah hengkang dari grup vokal Tangga

1. Ini penampilan Ulfa Dwiyanti pada masa keemasannya sebagai artis serba bisa. Ia merupakan penyiar radio, MC, sekaligus komedian pada eranya. Ia sering kali menghiasi layar kaca dengan berbagai acara yang dibawakannya.

2. Setelah pemberitaannya terkait dengan kehidupan pribadi dan rumah tangganya yang tiada henti, ia sempat menghilang bagai ditelan bumi.

3. Namun pada 7 Desember lalu, ia tiba-tiba muncul sebagai MC pada sebuah pernikahan.

4. Wajah Ulfa tak berubah, awet muda dan tentu saja, tetap dengan pembawaannya yang ceria dan kocak.

5. Tetap dengan suaranya yang nyaring, ia pun tak sungkan untuk mengelurkan celetukan yang memancing tawa. Seraya memasang pose yang tak kalah menggelikan.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags