1. Home
  2. »
  3. Selebritis
30 Oktober 2018 02:03

Maia Estianty resmi menikah lagi, ini ungkapan haru dari Al dan El

Pernikahan dilangsungkan di Jepang. Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Kabar bahagia kembali datang dari dunia hiburan. Musisi sekaligus produser musik Maia Estianty resmi dipersunting Irwan Mussry di Tokyo, Jepang, Senin (29/10) waktu setempat. Sebelum melangsungkan pernikahan di Negeri Sakura itu keduanya telah mendapat surat izin menikah dari KUA Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Kabar ini pertama kali diketahui publik melalui unggahannya di media sosial Instagram. Lewat akun pribadinya, wanita 42 tahun ini mengunggah beberapa foto yang seolah mengisaratkan bahwa hari istimewanya telah tiba.

BACA JUGA :
10 Potret lawas Irwan Mussry, pengusaha yang jadi suami Maia Estianty


View this post on Instagram

. Alhamdulillah..... #maiaestianty #diarymaia #thehappiestperson #happymom

A post shared by Maia Estianty (M.E) The Queen (@maiaestiantyreal) on

BACA JUGA :
Dikabarkan menikah, Maia Estianty dibanjiri ucapan selamat dan doa

Kebahagian tersebut rupanya bukan hanya dirasakan Maia atau Irwan saja. Al Ghazali dan El Rumi, putra Maia dari pernikahannya bersama Ahmad Dhani pun turut merasakannya. Melalui Instagramnya, Al menuliskan kalimat mengharukan untuk ibundanya.

foto: Instagram/@alghazali7

"I love you so much bunda.
I wish you all the happiness for your new chapter in your life.
Alhamdulillah," tulis pria 21 tahun ini seperti dlansir brilio.net, Senin (29/10).

Dalam postingannya, Maia terlihat tengah memeluk erat putranya sulungnya. Al yang kala itu masih kecil juga tak sungkan menggenggam erat lengan sang ibu dengan tangan mungilnya sambil menyandarkan kepalanya. Al mengungkapkan bahwa ia sebagai anak, mengharapkan ibundanya selalu bahagia di kehidupan barunya bersama lelaki pilihannya.

Serupa sang kakak, El tak kalah memberikan ucapan selamat kepada bundanya atas pernikahannya. Uniknya, El menuliskan ucapan tersebut dikolom komentar Maia langsung dengan aksi kocaknya.

Seperti diketahui, sejak percerainnya dengan Ahmad Dhani tahun 2008 lalu, hubungan jalinan asmara Maia sangat jarang diketahui publik. Belakangan nama Irwan sendiri sempat dikabarkan dekat dengan ibu 3 anak itu, namun cukup tertutup membagikan kisah kekasihnya.

Tak membutuhkan waktu lama, ucapan keduanya langsung ramai beragam reaksi warganet. Warganet merasa terharu dengan sikap dewasa yang dimiliki kakak beradik ini.

"Sumpah, terharu sangat, sampai meneteskan airmata..," tulis @munipatini.

"Terharu al ama captionx.... SAMAWA bunda @maiaestiantyreal," sambung @leggaokta.

"@maiaestiantyreal samawa bunda.bener2 mewek sama postingan ini," komen @nonytiti.

"Kepengen nangis.. Sungguh Allah itu ada.. Semoga bundamu bahagia selamanya.. Amieenn," tulis @citraolshop_slime10.

"meleleh y bunda dpt kata2 gini dr anak lanang ..jd terharu... Bahagia sampai maut memisahkan bunda maya," tutup @juli.brv.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags